Suara.com - Panggung Citayam Fashion Week besutan remaja SCBD (Sudirman, Citayam, Bojonggede, Depok) telah menjadi wadah bagi para anak muda dalam menunjukan gaya berpakaian mereka.
Kebanyakan dari mereka masih berusia remaja. Beberapa di antaranya bahkan telah dikenal publik lantaran kontennya yang viral di media sosial. Sebut saja Bonge, Kurma, Jeje, dan Roy.
Aksi keempatnya yang makin sering berseliweran di media sosial, hingga diajak berkolaborasi dengan berbagai selebriti, telah jadi magnet bagi ABG (anak baru gede) lain untuk datang ke lokasi Citayam Fashion Week.
Bila kamu tertarik juga untuk ikut meramaikan Citayam Fashion Week, tak perlu bingung dalam memilih pakaian yang bagus. Ada tips khusus, nih, dari Puteri Indonesia Bengkulu 2017 Intan Saumadina!
Menurut Intan, hak terpenting saat terlibat dalam ajang peragaan busana sebenarnya memakai pakaian yang nyaman digunakan. Hal tersebut penting karena pasti akan memengaruhi postur tubuh saat berjalan.
"Jangan lupa untuk selalu sesuaikan style dengan usia juga lingkungan, dengan usia. Jangan sampai dandan di atas usia kita," pesan Intan, saat ditemui di Jakarta beberapa waktu lalu.
Selain baju, memilih sepatu yang nyaman juga tak kalah pentingnya. Ia mengingatkan bahwa tak harus menggunakan baju dan sepatu dari brand ternama atau barang KW.
Sebab, barang palsu atau KW tentu akan memengaruhi kualitas jadi lebih rendah. Pada akhirnya menganggu kenyamanan saat dipakai.
"Saran dari aku, jangan beli brand KW, lebih baik beli brand lokal atau brand apapun tapi yang asli. Daripada brand KW karena kualitasnya beda kalau KW dan asli. Brand lokal juga sekarang banyak yang bagus-bagus, kok," tuturnya.
Baca Juga: Ernest Prakasa Geram Perusahaan Baim Wong Daftarkan Citayam Fashion Week Jadi HAKI: Gak Tau Malu
Bukan hanya mengutamakan penampilan, Intan pun berpesan bagi para ABG yang ingin ikut nongkrong di sana juga harus menjaga kebersihan area tempatnya bermain.