Suara.com - Pernikahan menjadi momen untuk menyatukan keluarga, namun yang dialami oleh wanita ini justru berkebalikan. Dirinya dicampakkan oleh sang suami setelah pernikahan karena penampilannya tak sesuai dengan keinginan mertua.
Dilansir dari laman Eva, peristiwa ini menimpa seorang wanita asal Tunisia, Afrika Utara. Dirinya membagikan kisah ini melalui blog pribadinya dan mendapat dukungan oleh warganet.
Wanita bernama Lamia ini menceritakan bila pesta pernikahannya berjalan lancar. Dirinya dan sang suami yang namanya tak disebut tampil dalam balutan busana pengantin yang menawan. Dirinya memakai gaun putih tradisional sementara sang suami memakai setelan jas.
Suasana pesta pernikahan pun diliputi dengan kebahagiaan. Kerabat dan teman yang hadir juga memberikan doa agar hubungan mereka langgeng.

Bahkan, keduanya juga menjalani prosesi adat berupa membungkus jeruk bersama dengan harapan pernikahan diliputi kebahagiaan.
Namun, semua berubah ketika pesta pernikahan selesai digelar. Harapan untuk hidup bahagia dan langgeng pun pupus. Ini karena sang suami menceraikannya begitu saja dengan alasan tak terduga.
Setelah diusut, ternyata ibu mertuanya tak menyukai dirinya, terutama penampilannya. Menurut beliau, Lamia memiliki postur tubuh pendek, jelek, dan tidak menarik. Ucapan ini rupanya memiliki pengaruh yang cukup besar bagi sang suami.
Kejadian menyesakkan ini membuat Lamia sedikit mengalami trauma. Pasalnya dirinya yang merupakan sosok yatim piatu harus berusaha keras untuk pernikahan ini. Namun, kini dirinya takut dengan pandangan orang-orang terhadapnya.
Warganet yang mengetahui kisah ini merasa geram dengan kelakuan ibu mertua Lamia. Banyak yang memberikan dukungan dan juga menyebut pengantin pria bukanlah pria sejati.
Baca Juga: Nathalie Holscher Ogah Kembali Jadi Ibu Putri Delina, Relakan Mobil Alphard-nya
"Dengan segenap cinta, aku harap kamu tidak takut untuk mengangkat kepada dan menghadapi dunia dengan segenap kekuatan yang dipunya. Kamu hanya kehilangan seorang pria. Tapi kamu memiliki kebebasan dan kenyamanan yang tak ternilai," komentar salah satu warganet.