Nahas! Hendak Sajikan Sup untuk Keluarga, Wajah Wanita Terluka Parah karena Panci Presto Meledak

Sabtu, 15 Oktober 2022 | 15:15 WIB
Nahas! Hendak Sajikan Sup untuk Keluarga, Wajah Wanita Terluka Parah karena Panci Presto Meledak
Ilustrasi memasak. (Pixabay/Republica)

Suara.com - Saat sedang memasak, ada baiknya untuk fokus dan memperhatikan kondisi alat yang digunakan. Bila tidak, situasi tak menyenangkan yang dialami oleh seorang wanita asal Malaysia ini bisa terulang.

Melansir dari laman Mstar, seorang wanita bernama Nurnadia Haris harus merelakan beberapa bagian tubuhnya melepuh usai panci yang digunakan untuk masak meledak. Bukan sembarang alat masak, panci yang meledak tersebut merupakan panci presto.

Peristiwa ini terjadi pada 15 September lalu ketika ia sedang menyiapkan sup tulang untuk dimakan bersama keluarga. Bersama sang adik, ia mengaku menyiapkan berbagai menu untuk makan bersama.

"Tulang-tulangnya siap direbus di panci presto, cuma tinggal masukkan batang seledri dan daun sup. Sebelumnya, aku sudah mengeluarkan uap dan melepas kabel steker. Ku kira waktu itu uapnya sudah habis karena nggak ada bunyi," ungkap Nurnadia.

ilustrasi memasak (Pexels/Andrea Piacquadio)
ilustrasi memasak (Pexels/Andrea Piacquadio)

Sayangnya ketika hendak memasukkan bahan-bahan tersebut, panci presto justru sulit untuk dibuka dan macet. Ia pun berfikir untuk melakukannya setengah jam lagi.

Ketika ia hendak pergi, tiba-tiba justru terdengar suara seperti uang keluar. Hal ini membuatnya segera berbalik karena ingat steker belum ditutup.

Saat itulah panci meledak dan membuat dirinya tersiram isi sup dari bawah mata hingga ke pusar. Karena kejadian ini Nurnadia mengalami luka bakar tahap 2 dan perlu dirawat di rumah sakit selama 8 hari.

Berdasarkan pengalaman tidak menyenangkan ini, ia berpesan pada siapapun untuk lebih berhati-hati ketika memasak. Dirinya juga memberikan tips bila kulit terbakar atau melepuh seperti yang dialami olehnya.

"Bila kalian mengalami hal serupa, cepatlah siram dengan air. Dokterku kemarin menyarankan untuk membilas selama satu jam agar kulit dan otot tidak semakin hancur," tambahnya.

Baca Juga: Gara-Gara Telur, Wanita Ini Dibilang Tidak Bertanggung Jawab oleh Suami

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI