Suara.com - Kasus Norma Risma yang diduga dikhianati suami dan ibu kandungnya sendiri hingga saat ini masih menjadi perhatian. Pasalnya, baru-baru ini, sang suami yang bernama Rozy Zay Hakiki ini buka suara terkait kabar tersebut.
Rozy Zay Hakiki mengaku, tidak terima dengan apa yang disampaikan Norma Risma di podcast Denny Sumargo beberapa waktu lalu. Rozy Zay Hakiki menyebutkan kalau apa yang diungkapkan Norma Risma tidak benar 100 persen, termasuk klaim kepergok tengah berzina dengan ibu mertua.
Tidak hanya itu, Rozy Zay Hakiki juga membuat berbagai pembelaan atas kasusnya dengan Norma Risma. Berikut beberapa pembelaan diri Rozy Zay Hakiki atas kasusnya dengan Norma Risma.
1. Mengaku cuma curhat
Berdasarkan pengakuan Rozy Zay Hakiki, saat digerebek oleh warga sekitar, sebenarnya ia dan ibu Norma Risma tidak bermaksud melakukan zina. Rozy Zay Hakiki mengatakan, ia ingin curhat kepada ibu mertuanya mengenai sifat Norma Risma.
“Waktu ketemu di kontrakan itu sebenarnya mau ngapain,” tanya Jumadi selaku kuasa hukum Rozy, dikutip dalam potongan video yang diunggah di akun Instagram @lambe_gosipupdate, Rabu (4/1/2023).
“Mau cerita tentang NR ini, mau curhat doang sih sebenarnya enggak ada niatan apapun,” jawab Rozy Zay Hakiki.
2. Mengaku sedang ke toilet
Sebelumnya sempat diiformasikan kalau saat digrebek Rozy Zay Hakiki dan ibunda Norma Risma sedang dalam keadaan tidak mengenakan pakaian. Namun, Rozy Zay Hakiki mengaku, kala itu ia sedang berada di kamar mandi. Sementara ibu mertuanya berada di kamar. Rozy menuturkan, ia kaget tiba-tiba warga datang yang mendobrak pintu rumah.
“Saya itu masuk di dalam kontrakan enggak ada siapa-siapa kan, nah saya kan kronologi ibu saya di kamar, kalau saya itu lagi di kamar mandi, lagi kencing, saya kaget tiba-tiba ada warga buka aja gitu,” ucap Rozy Zay Hakiki.