Viral Pasangan Kreatif Bikin Kartu Pacaran Mirip KK, Lengkap dengan Cap Jempol Merah

Senin, 09 Januari 2023 | 13:59 WIB
Viral Pasangan Kreatif Bikin Kartu Pacaran Mirip KK, Lengkap dengan Cap Jempol Merah
ilustrasi pacaran (Pixabay.com/scottwebb)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat tengah berpacaran, terkadang ada saja hal unik yang dilakukan bersama. Bahkan, hal tersebut bisa jadi membuat orang lain tak habis pikir.

Salah satu contohnya seperti yang tampak dalam unggahan akun Twitter tidurdurr. Dalam unggahan itu, seorang warganet membagikan foto yang cukup tak terduga.

Pasalnya, foto itu menunjukkan sebuah dokumen bertuliskan kartu pacaran. Bahkan kartu pacaran itu memiliki nomor dan ditandatangani oleh sepasang kekasih yang tengah dimabuk asmara.

"Me and who (aku dan siapa)," tulis warganet tersebut dalam unggahannya.

Kartu pacaran itu berisi informasi dari pasangan tersebut, seperti tempat dan tanggal lahir, hobi, serta kebiasaan. Terlihat hobi mereka adalah main game serta nyemil atau makan.

Pasangan yang lahir pada tahun 2000 dan 2002 ini juga menuliskan kebiasaan yang sama yakni suka pup atau buang air besar. Mereka juga lahir di Sulawesi Selatan, tepatnya di Kabupaten Pinrang dan Kota Parepare.

Setelah itu, pada bagian bawah, terlihat adanya tanda tangan keduanya lengkap dengan cap jari. Cap jari itu dibuat bertumpuk seolah ingin membentuk gambar hati.

Tanda tangan dan cap jari keduanya seolah menjadi tanda pengesahan dari katu pacaran tersebut.

Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

Baca Juga: Fuji Ungkap Alasan Masa Awal Pacaran dengan Thoriq Halilintar Selalu Buat Masalah: Biar Putus!

"Abang yang ngeprint kartu pacaran ini pasti merasa iri," komentar seorang warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI