Lalu ada juga artikel terkait somasi keluarga Ferry Irawan terhadap Denny Sumargo, dan juga permohonan keluarga Ferry minta dibebaskan karena penyakit distonia karena khawatir kambuh kalau stres berlebihan.
Sebagai informasi, Ferry memang pernah mengidap penyakit distonia. Kondisi itu membuat keluarganya khawatir penyakit tersebut kambuh saat Ferry stres di penjara.
Riwayat penyakit itu pernah disampaikannya dalam acara E-Talk Show tvOne. Namun setelah ditelusuri, penyakit Ferry itu ternyata telah sembuh dan tidak kambuh selama dipenjara.
Adapun artikel yang digunakan untuk mengabarkan hoaks Ferry dibawa dengan ambulance berasal dari sejumlah media online. Di antaranya detik.com, banten.tribunnews.com dan suara.com.
KESIMPULAN
Dari penjelasan di atas, maka kabar Ferry Irawan dilarikan ke rumah sakit dengan ambulance setelah 4 hari mendekam dalam penjara atas kasus KDRT adalah kabar hoaks.
Narasi tersebut masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.