Suara.com - Mengagendakan liburan ke suatu tempat tentu jadi kegiatan banyak orang. Tidak lupa, memesan tiket transportasi yang diinginkan juga akan masuk dalam agenda ini.
Untuk area pulau Jawa, kereta api mungkin akan jadi opsi yang menarik. Namun jika tiba-tiba terdapat perubahan jadwal, tentu Anda wajib tahu cara ganti jadwal tiket kereta api agar tiket Anda tidak hangus.
Ketersediaan aplikasi KAI Access memang memudahkan banyak proses terkait pemesanan tiket kereta. Bahkan melalui aplikasi ini, Anda dapat memesan tiket untuk orang lain dengan sangat mudah. Dikabarkan dalam situs resmi contact-kai.zendesk.com, aplikasi tersebut juga bisa membantu proses ganti jadwal yang diperlukan.
2 Cara Ganti jadwal Tiket Kereta Api
Untuk mengganti jadwal tiket kereta api sendiri, terdapat dua cara utama yang bisa digunakan. Pertama mendatangi loket di stasiun, dan yang kedua menggunakan aplikasi KAI Access yang ada di perangkat smartphone Anda.
1. Loket Stasiun
Untuk melakukan ganti jadwal tiket di loket, Anda bisa mengikuti langkah di bawah ini.
- Lakukan di loket stasiun yang melayani pemesanan tiket.
- Isi dan tandatangani formulir pembatalan yang disediakan di loket tersebut.
- Jangan lupa bawa identitas asli dan fotokopi identitas.
- Sampaikan permohonan perubahan tiket kepada bagian ticketing officer yang berjaga, untuk diproses lebih lanjut dan memperoleh jadwal barunya.
Cukup mudah bukan?
2. Aplikasi KAI Access
Baca Juga: 4 Tips Solo Traveling Naik Kereta Api agar Perjalananmu Nyaman
Untuk penggunaan di aplikasi, berikut caranya.