3. Tidak Menyebarkan Pesan Pribadi
Bagaimana pun juga yang kamu anggap wajar belum tentu dianggap sama oleh orang lain. Apalagi jika berhubungan dengan isi pesan pribadi dan mengandung hal sensitif.
Oleh karena itu, sebelum menyebarkan pesan tersebut harus meminta izin terlebih dahulu.
4. Tidak Menyentuh bahkan Membuka HP Orang Lain Tanpa Izin
Handphone atau gawai merupakan barang pribadi yang berisikan berbagai privasi pemiliknya. Setiap orang tentu memiliki data atau informasi yang sifatnya rahasia.
Makanya, sebelum menyentuh bahkan membukanya pastikan sudah meminta izin pada pemiliknya. Jika diizinkan, bukan berarti kamu bisa dengan mudah berselancar begitu saja.
Ingat untuk tidak mengakses sesuatu hal yang sensitif karena merupakan tindakan yang tidak sopan.
5. Memberi Nomor Telepon Orang Lain
Sementara itu pada laman Mirna Aulia menuliskan, memberi nomor telepon orang lain merupakan perilaku yang tidak bisa dibenarkan. Pasalnya, sebagian orang menganggap nomor telepon adalah sesuatu hal yang sifatnya sangat pribadi. Sehingga tidak boleh dibagikan begitu saja pada sembarang orang.
Baca Juga: Usai Babi, Lina Mukherjee Kembali Jadi Sorotan Gegara Makan Kodok Mentah, Bahaya Enggak Sih?
Oleh karena itu, penting untuk meminta izin ketika akan memberikan nomor telepon orang lain. Jangan sembarang memberikannya dengan jaminan saling mengenal dekat satu sama lain.