Salah satu antioksidan unggulan dalam minyak zaitun yakni vitamin E, yang bisa menenangkan kemerahan dan iritasi kulit akibat jerawat atau psoriasis. Ditambah mampu melindungi dari radikal bebas penyebab keriput dan penuaan dini.
3. Mengeksfoliasi Kulit
Dalam minyak zaitun mengandung asam alfa hidroksi, yang mampu merangsang pelepasan kulit mati dan mendorong pertumbuhan sel baru, hasilnya kulit jadi lebih halus dan selalu segar.
4. Kurangi Kerutan dan Garis Halus
Vitamin E dalam minyak zaitun juga ampuh mengurangi munculnya garis halus dan kerutan, karena antioksidan tersebut bantu melindungi dari radikal bebas penyebab penuaan.
5. Menenangkan Kulit Kering dan Iritasi
Mengoleskan minyak zaitun murni ke area kulit, akan bantu tubuh menyembuhkan dirinya sendiri, ditambah kulit akan lebih lembap sehingga tidak mudah luka karena kulit kering.
6. Melindungi dari Sinar UV
Minyak zaitun mampu bekerja seperti SPF 6 alami, sehingga kulit lebih terlindungi dari sengatan matahari. Bahkan kandungan SPF ini umumnya lebih tinggi dari tabir surya yang ada di pasaran.
Baca Juga: Tips Pilih Klinik Kecantikan, Cari Dokter yang Kompeten dan Berpengalaman