4 Cara Halus Mengusir Tamu Menyebalkan saat Lebaran, Boleh Pura-Pura Sakit?

Minggu, 23 April 2023 | 16:06 WIB
4 Cara Halus Mengusir Tamu Menyebalkan saat Lebaran, Boleh Pura-Pura Sakit?
Ilustrasi perayaan Idul Fitri, puasa, ramadhan, lebaran. (Pexels/mentatdgt)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Cara ketiga yang bisa Anda gunakan adalah berpura-pura tidak enak badan. Ini bisa dipakai dengan alasan akibat kelelahan, terkena hujan, atau penyebab lain yang bisa memicu rasa tidak nyaman pada badan Anda

Anda bisa mengatakannya secara gamblang terkait kondisi yang sedang tidak fit pada tamu sebagai isyarat jelas. Anda Dapat juga mengambil obat pereda sakit kepala dan meminumnya di hadapan tamu yang datang.

Cara pamungkas, bisa dengan mengajak si kecil istirahat karena mulai mengantuk atau rewel. Apa pun cara yang digunakan, lakukan dengan natural dan sehalus mungkin agar tamu tidak tersinggung, ya.

Teguran Langsung

Jika kode-kode di atas tidak bekerja, mungkin sudah waktunya Anda mengungkapkan secara langsung rasa tak nyaman yang mulai dirasakan. Terkait dengan pertanyaan yang diajukan, komentar yang terlontar, atau perilaku kurang pantas, hal-hal itu bisa diungkapkan secara langsung untuk mengusir secara halus.

Sampaikan setiap teguran dengan sopan dan lembut, agar tidak terlalu menyakiti hati tamu yang datang. Semoga beberapa cara halus mengusir tamu menyebalkan saat Lebaran di atas bermanfaat!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI