Apa Tanggung Jawab dan Tugas Masinis, Trending Usai KA Brantas Tabrak Truk

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Rabu, 19 Juli 2023 | 12:34 WIB
Apa Tanggung Jawab dan Tugas Masinis, Trending Usai KA Brantas Tabrak Truk
Petugas mengambil nomor polisi B 9934 IG dari truk yang tertabrak kereta api KA 112 Brantas relasi Pasar Senen - Blitar di perlintasan kereta api JPL 6 Km 1+523 petak jalan Jerakah - Semarang Poncol, Madukoro Raya, Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa (18/7/2023). [ANTARA FOTO/Makna Zaezar].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Disebut masinis karena pada awalnya juru mesinlah yang menjalankan kereta api. Sedangkan asisten masinis bertugas membantu masinis dalam mengoperasikan kereta api dan langsiran.

Masinis juga bertanggung jawab untuk mempercepat, memperlambat hingga menghentikan kereta api. Tindakan itu hanya boleh dilakukan dengan mengikuti sinyal kereta api.

Meski tanggungjawabnya besar, PT KAI mencatat kalau masinis masih menjadi pilihan favorit para pencari kerja dengan jumlah ribuan pelamar dalam sekali event rekrut. Meski begitu, hanya pelamar yang memiliki kualitas dan unggul dalam segi akademik, psikologis, juga yang dapat lulus menjadi calon masinis. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI