Suara.com - Penyanyi kondang Pinkan Mambo kini telah membuka babak baru kisah cintanya usai menikah dengan seorang Arya Khan.
Keduanya menggelar pernikahan di rumah mempelai pria pada Minggu (24/12/2023) kemarin. Pernikahan tersebut terbilang sederhana lantaran Arya Khan hanya memberikan mahar senilai Rp100.000.
Nama Arya Khan memang terbilang asing di telinga masyarakat. Kendati demikian, Arya bukan sosok yang kaleng-kaleng.
Meski namanya jarang terekspos dan hanya memberikan mahar yang simpel, Arya merupakan orang yang berpengaruh.
Berikut profil Arya Khan yang telah dihimpun oleh Suara.com.

Arya Khan ternyata sosok juragan singkong
Arya Khan mendulang cuan melalui konten yang ia bagikan melalui TikTok.
Ia membagikan kontennya melalui akun TikTok @arya_joget. Keseharian Arya sebagai seorang kreator konten dilakukan di tengah pekerjaan utamanya yakni seorang pedagang.
Arya berdagang singkong di pasar sebagai mata pencaharian utama.
Baca Juga: Perjalanan Spiritual Pinkan Mambo: Dua Kali Pindah Agama Karena Utang dan Lelaki
Arya tak malu dengan pekerjaan tersebut dan bahkan mempublikasikan kesehariannya bekerja melalui akun TikToknya.