Lebih lanjut, Olppaemi Project meminta para pendukung Anies yang diberi nama Humanies, agar tidak khawatir. Mereka memohon dukungan untuk project selanjutnya dan mencari tahu soal videotron yang ditakedown itu.
"Humanies tidak perlu khawatir dan mohon dukungannya untuk menyertai kami dalam memaksimalkan project serta memberikan update secara berkala," lanjut Olppaemi Project.
Tanggapan Anies Soal Videotron Diturunkan
![Anies Baswedan [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/01/15/73936-anies-baswedan-instagram.jpg)
Anies menanggapi cuitan Olppaemi soal videotronnya yang diturunkan. Ia pun mengapresiasi adanya dukungan tersebut meski tak berjalan mulus. Ia juga meminta para pendukungnya tetap semangat walaupun merasa tertekan.
"Apresiasi setingginya buat semua yg sudah jalankan dan dukung inisiatif luar biasa ini, walau berujung tidak seperti yg kita harapkan. Tetap semangat, karena sebesar apapun tekanan yg kita terima, tidak ada apa-apanya dibanding tekanan hidup yg dijalani rakyat kebanyakan setiap hari," tulis Anies.
Anies juga meminta agar publik bisa siap menghadapi berbagai macam tantangan hidup. Tak lupa, ia mengingatkan mereka untuk menjaga kesehatan. Di akhir responnya, ia menulis bahwa dirinya sedang berada di Papua.
"Jadi apapun tantangan yg kita temui dalam perjuangan utk masyarakat Indonesia ini, ya kita hadapi, sama-sama. Terima kasih semuanya, jaga kesehatan ya! Salam dari Sorong, Papua," sambungnya.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti
Baca Juga: Respons Anies Soal Videotron Aniesbubble Diturunkan Paksa: Ujian Demokrasi