Belajar Dari Pengalaman Diet Kurang Baik, Citra Kirana Terapkan Tips Ini Demi Beri Makanan Bergizi ke Anak

Rabu, 07 Februari 2024 | 07:05 WIB
Belajar Dari Pengalaman Diet Kurang Baik, Citra Kirana Terapkan Tips Ini Demi Beri Makanan Bergizi ke Anak
Citra Kirana. (Suara.com/Fajar Ramadhan)

Suara.com - Pengalaman mejadi membuat Citra Kirana sangat memperhatikan kandungan gizi yang dikonsumsi oleh keluarganya, terutama anak-anaknya. Hal ini karena makanan yang dikonsumsi anak akan memengaruhi tumbuh kembangnya.

Alasan Citra Kirana sangat memperhatikan kandungan gizi anaknya ini karena ia memiliki pengalaman kurang baik saat sebelum menikah. Dalam pernyataannya, Citra Kirana mengaku, sering melakukan berbagai diet yang kurang bergizi saat sebelum menikah.

“Pengalaman aku dari sebelum menikah itu aku sering banget diet-diet yang kurang bergizi padahal itu penting banget untuk memenuhi gizi,” kata Citra Kirana dalam acara konferensi pers bersama Royco, Selasa (6/2/2024).

Sebab hal itu, Citra Kirana sangat memperhatikan kandungan gizi untuk anaknya, Keene Atharrazka saat ini. Hal ini juga sudah diperhatikan Citra Kirana sejak memberikan MPASI. Ia memberikan berbagai makanan yang memenuhi kandungan gizi anaknya.

Makanan harus enak

Citra Kirana. (Suara.com/Fajar Ramadhan)
Citra Kirana. (Suara.com/Fajar Ramadhan)

Namun, bukan hanya sekadar bergizi, Citra Kirana juga memperhatikan rasa yang nikmat pada makanan yang diberikan. Menurutnya, hal ini akan membuat anaknya tidak merasa bosan dengan makanan yang diberikan.

“Kalau misalnya mau bikin MPASI anak itu selain sehat rasanya harus enak, kalau kata dokter gitu. Makanya aku harus bikin sesuatu yang enak untuk anak aku dan ada rasanya, jadi enak. Soalnya kalau ngasih makanan yang plain jadi kurang semangat,” jelasnya.

Ganti jenis makanan

Dalam membuat makanan yang enak ini, para ibu dapat mencoba mengkreasikan berbagai makanan dengan menu bervariasi sesuai kebutuhan. Hal ini bisa mencari berbagai resep di internet untuk anak sehingga mereka menjadi tidak bosan.

Baca Juga: 3 Makanan yang Perlu Dihindari Saat Alami Nyeri Gigi, Salah Satunya Daging

Citra Kirana juga memiliki trik khusus saat putranya merasa bosan. Menurutnya, para ibu dapat mengganti makanan yang dikonsumsi anak saat bosan, tetapi dengan kandungan gizi sama. Dengan demikian, kandungan gizi anak itu masih tetap dipenuhi meskipun mengganti makanan.

“Kadang anakku ada masanya bosan sama ayam, bosan sama daging. Nah itu jadi gimana caranya supaya proteinnya dapat tapi mungkin nggak dari daging atau ayam, tapi bisa kita ubah dari tempe. Itu kan salah satu menu makanan yang bergizi juga dan murah dan gizinya juga bagus,” ujar Citra Kirana.    

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI