Suara.com - Kurang beberapa minggu lagi umat Islam di dunia akan memasuki bulan Ramadhan 2024. Seseorang yang memiliki hutang puasa di tahun lalu, dianjurkan untuk segera membayarnya sebelum batas akhir. Lantas kapan terakhir bayar puasa qadha Ramadhan?
Menurut kalender Islam Hijriah, puasa Ramadhan 2024 diprediksi akan berlangsung mulai hari Selasa, 12 Maret 2024. Sebagaimana diketahui bahwa, semua ulama mazhab sepakat jika puasa Ramadhan hukumnya wajib bagi mukalaf. Menurut pendapat Muhammad Jawad Mughniyah dalam Kitab Al-Fiqh 'ala al-madzahib al-khamsah, yang dimaksud mukalaf yaitu orang yang telah berusia baligh dan berakal.
Tak sampai di situ, puasa Ramadhan juga wajib bagi orang yang mampu mengerjakannya dan sedang tidak terhalang haid maupun nifas bagi perempuan. Adapun dalil tentang kewajiban berpuasa Ramadhan ini mengacu dalam firman Allah SWT pafa surah Al Baqarah ayat 183:
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُوْنَۙ
Artinya: "Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa."
Apabila seseorang meninggalkan puasa Ramadhan, maka wajib baginya untuk mengganti di luar bulan Ramadhan atau yang lebih dikenal dengan puasa qadha. Hal ini sebagaimana firman Allah SWT dalam surah Al Baqarah ayat 184:
اَيَّامًا مَّعْدُوْدٰتٍۗ فَمَنْ كَانَ مِنْكُمْ مَّرِيْضًا اَوْ عَلٰى سَفَرٍ فَعِدَّةٌ مِّنْ اَيَّامٍ اُخَرَ ۗوَعَلَى الَّذِيْنَ يُطِيْقُوْنَهٗ فِدْيَةٌ طَعَامُ مِسْكِيْنٍۗ فَمَنْ تَطَوَّعَ خَيْرًا فَهُوَ خَيْرٌ لَّهٗ ۗوَاَنْ تَصُوْمُوْا خَيْرٌ لَّكُمْ اِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُوْنَ
Artinya: "(Yaitu) beberapa hari tertentu. Maka, siapa di antara kamu sakit atau dalam perjalanan (lalu tidak berpuasa), (wajib mengganti) sebanyak hari (yang dia tidak berpuasa itu) pada hari-hari yang lain. Bagi orang yang berat menjalankannya, wajib membayar fidyah, (yaitu) memberi makan seorang miskin. Siapa dengan kerelaan hati mengerjakan kebajikan, itu lebih baik baginya dan berpuasa itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui."
Terakhir Bayar Puasa Qadha Ramadhan
Baca Juga: Berapa Hari Lagi Kita Puasa 2024? Sudah Masuk Syaban, Hitung Mundur Menuju Ramadhan!
Melansir dari laman Kemenag, ada dua pendapat ulama tentang batas akhir bayar qadha Ramadhan. Pendapat tersebut seperti tertuang dalam kitab Al-Mausu'ah Al-Fiqhiyah Al-Kuwaitiyah, di antaranya yaitu: