Makeup Aurel Hermansyah Sering Membuatnya Dibilang Mirip Ivan Gunawan, Ini 5 Potretnya yang Jadi Sorotan

Dinda Rachmawati Suara.Com
Senin, 26 Februari 2024 | 15:50 WIB
Makeup Aurel Hermansyah Sering Membuatnya Dibilang Mirip Ivan Gunawan, Ini 5 Potretnya yang Jadi Sorotan
Aurel Hermansyah (tiktok)

Suara.com - Aurel Hermansyah belakangan kerap menjadi sasaran body shaming netizen. Termasuk baru-baru ini, saat dirinya memposting sebuah video tengah bermain perosotan di acara ulang tahun sang putri, Ameena.

Pada kolom komentar, ada saja yang menyebut jika wajahnya mirip dengan Ivan Gunawan. Namun tak tinggal diam, Aurel Hermansyah saat itu memberi balasan menohok pada haters yang julid. 

"Kembaran Ivan Gunawan," tulis seorang netizen di kolom komentarnya.

"Kamu kembaran hantu :(," tulisnya seperti yang Suara.com kutip Senin (26/2/2024).

Dalam video tersebut, Aurel Hermansyah tampak mengenakan busana merah muda dan hijab senada. Ia pun seolah menyindir mengenai haters yang tak menyukai dirinya dengan sound yang dipilihnya.

"Apa? Aku dibenci? Bodo amat," ucapnya menirukan suara dalam video.

Usai mengatakan kalimat tersebut Aurel Hermansyah kemudian meluncur ke perosotan dengan raut wajah bahagia. Ia tertawa seolah tak ambil pikir dengan komentar miring yang diberikan kepadanya.

Dirinya juga menyinggung kebahagiaan dalam caption yang ditulis.

"Yang penting aku happy," tulisnya sebagai keterangan.

Baca Juga: Wajahnya Disebut Mirip Ivan Gunawan, Aurel Hermansyah Beri Jawaban Menohok

Seorang netizen menyebut, jika Aurel Hermansyah kerap disebut mirip dengan Ivan Gunawan karena extention, bentuk hidung, bibir dan dagunya. Terlebih dalam beberapa potret, makeup Aurel Hermansyah terlihat lebih tebal. Lantas, benarkah putri Anang Hermansyah ini mirip dengan Ivan Gunawan? Berikut potretnya.

1. Tampil Kece Liburan ke Korea Selatan

Berlibur ke Korea Selatan, Aurel Hermansyah terlihat cantik memadukan long coat dengan inner rajut putih. Sementara untuk bawahannya, putri Krisdayati tersebut mengenakan rok plisket berwarna khaki yang senada dengan hijabnya. 

2. Anggun Saat Kajian

Pada kajian Islam dalam rangka kehamilannya, Aurel Hermansyah terlihat anggun mengenakan long dress dari desaimer Khanaan Shamlan berwarna earth tone. Lipstik berwarna peach nya membuatnya tampak lebih segar.

3. Glamour Look Saat Foto Kehamilan

Penampilan glamou Aurel Hermansyah saat foto kehamilan juga sempat mencuri perhatian. Sebab ia terlihat cantik dengan long dress hitam dengan detil leher bulu dan outerwear merah berkerut. Makeup nya tampak nold dengan warna nude sebagai warna dasar.

4. Memamerkan Kamera Baru

Mengenakan busana silver bertekstur dengan hijab segi empat senada, Aurel Hermansyah terlihat memamerkan kamera barunya. Sambil tersenyum ke arah kamera, ibu dua anak ini tampil cantik dengan makeup yang lebih flawless.

5. Serba Pink dengan Lipstik Merah

Saat berlibur ke Korea Selatan, Aurel Hermansyah tampak mengenakan busana berwarna pink dengan inner rajut dan long coat. Kali ini, wanita 25 tahun tersebut terlihat memakai lipstik merah merona.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI