Suara.com - Sosok Sugeng Teguh Santoso belakangan ini mencuri perhatian publik. Ia dikenal sebagai Ketua Indonesia Police Watch (IPW).
Namun kini namanya banyak dimuat di media massa karena melaporkan calon presiden (capres) nomor urut 03, Ganjar Pranowo ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Oleh Sugeng, Ganjar diduga menerima gratifikasi dari premi asuransi Bang Jateng senilai Rp100 juta, ketika menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah.
Dan kini laporan Sugeng tengah ditindaklanjuti oleh KPK. Tak sedikit yang menilai, laporan tersebut bertendensi politis.
Sebab, selain menjadi Ketua IPW, Sugeng juga tercatat sebagai kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Tak hanya sebatas kader, Sugeng juga menjadi Ketua DPD PSI Kota Bogor dan kini maju sebagai calon anggota legislatif.
Lantas seperti apakah sosok Sugeng Teguh Santoso? Berikut ulasannya.
Selain terjun di dunia politik, Sugeng juga merupakan seorang praktisi hukum. ia lahir di Semarang, 13 April 1966.
Ayahnya merupakan aktivis buruh di perusahaan tempatnya bekerja. Sementara ibunya berprofesi sebagai guru.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Suka Nyetrika Baju Alam Ganjar, Siti Atikoh Wanti-Wanti Calon Mantunya Kelak
Meski lahir di Semarang, Sugeng menempuh pendidikan di Jakarta. Ia bersekolah di SDN Pademangan Timur 04 dan lulus pada 1979.