Penampakkan rumah Ganjar itu pun tentu tak luput dari sorotan warganet. Beragam komentar dilontarkan saat mereka mengetahui bagaimana kondisinya.
Banyak dari warganet yang menilai rumah Ganjar sangat sederhana untuk ukuran pejabat. Mereka juga turut memuji jika kesederhanaan itu sesuai dengan sifat Ganjar.
"Sederhana banget enggak seperti di Jakarta rumah-rumah pejabat mewah. Pak Ganjar enggak mementingkan kemewahan," tulis warganet.
"Biasa aja enggak mewah untuk sekelas 2 kali legislatif dan 2 kali gubernur," tulis yang lainnya.
"Rumahnya sederhana ya buat seukuran Pak Ganjar yang mantan gubernur. Sama dengan karakter Pak Ganjar yang sederhana, jauh sama rumah para selebriti," ujar warganet lain.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti