Koleksi mobil mewah Harvey lainnya adalah Ferrari dan Porsche yang terparkir di apartemen mewahnya. Selain supercar pabrikan Italia, Harvey juga suka dengan Mercedes. Salah satu koleksinya adalah Mercedez Benz SLS AMG yang harganya ditaksir sekitar Rp7 miliar.
Selain mobil, Harvey juga punya motor mewah. Dia suka dengan brand asal Italia yang harga per unitnya mencapai ratusan juta rupiah. Sementara itu untuk kendaraan sehari-hari, Sandra memakai Toyota Alphard yang dipakai untuk antar jemput anak dan mengantarnya ke lokasi syuting.
5. Rumah Mewah dan Lift

Setelah menikah, Sandra Dewi dan Harvey Moeis tinggal di sebuah rumah bak sebuah istana yang sangat mewah dan megah. Rumah yang sangat luas dan berlantai marmer ini bahkan dilengkapi dengan lift yang menghubungkan tiap bagian dari bangunan 4 lantai itu.
Kemewahan rumah Sandra sempat terekspos setelah Melaney Ricardo mengunjungi kediamannya. Rumah bernuansa modern itu memilihi 3 studio yang dapat digunakan untuk lokasi shooting. Di dalam salah satu studio tersebut bahkan dilengkapi dengan koleksi make-up Sandra Dewi.
Kontributor : Trias Rohmadoni