Jelang Lebaran, Gibran Rakabuming Ganti Gaya Rambut Medium Under Cut Bak Oppa-oppa Korea!

Dinda Rachmawati Suara.Com
Sabtu, 06 April 2024 | 19:39 WIB
Jelang Lebaran, Gibran Rakabuming Ganti Gaya Rambut Medium Under Cut Bak Oppa-oppa Korea!
Gibran Rakabuming Ganti Style Bak Oppa-oppa Korea (YouTube/Solo Times)

Suara.com - Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka terlihat tampil berbeda saat hadir dalam pembagian 10 ribu paket sembako yang diadakan komunitas Solo Bersama Selamanya di Benteng Vastenburg Solo, Jawa Tengah, Sabtu (6/4/2024).

Pasalnya, Gibran Rakabuming Raka terlihat mengubah gaya rambutnya, dengan potongan medium undercut ala oppa-oppa Korea. Jika biasanya Wali Kota Solo tersebut membiarkan poninya ke belakang dengan jambul, kini ia membuat poninya tersebut belah tengah sedikit berantakan.

Sesekali Gibran Rakabuming menyisir poni belah tengahnya itu ke belakang dengan jarinya. Wajahnya juga tampak lebih glowing dari biasanya hingga membuat dirinya makin terlihat seperti artis Korea. 

Saat itu, suami Selvi Ananda ini juga tampil keren khas anak muda dengan kemeja bermotif colorful dan memadukannya dengan celana panjang hitam serta sneakers. Gibran Rakabuming juga disambut hangat oleh masyarakat yang hadir.

Saat ditanya alasannya mengganti gaya rambut, dikutip Solo Times Gibran Rakabuming Raka tak menjawabnya secara jelas. Ia hanya mengungkapkan jika baru saja keramas. 

Meski begitu, melihat penampilan terbaru Gibran Rakabuming Raka tak sedikit netizen yang ikut berkomentar. Mereka menyebut jika putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) terlihat cocok dengan gaya rambut oppa Korea ini.

"Astaga ngakak aku liat rambut baru mas gibran," ujar @miexxxx.

"Oppa Gibran anyong oppa oppa anyong," kata @gintxxxx.

"Ganti style dulu kan mau foto pajang di sekolah2," tambah @mikhxxxx.

Baca Juga: Di Sidang MK, Margarito Kamis: Pendaftaran Gibran Sebagai Cawapres Sah Tanpa Perubahan PKPU

"MENYALA WAPRES KU bentar lagi barbershop penuhh wkwk pada potong rambut orang2," ucap @oojxxxx.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI