Saking Traumanya dengan Film Sendiri, Davina Karamoy Takut Ajak Adik Tinggal Serumah

Dinda Rachmawati Suara.Com
Jum'at, 28 Juni 2024 | 18:56 WIB
Saking Traumanya dengan Film Sendiri, Davina Karamoy Takut Ajak Adik Tinggal Serumah
Davina Karamoy. (Instagram/davinaakaramoy)

Suara.com - Usai memerankan Rani dalam film Ipar Adalah Maut, Davina Karamoy mengaku jika dirinya jadi perlu menjaga hubungannya dengan sang suami kelak untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan seperti perannya dalam film tersebut. 

Diketahui, Ipar Adalah Maut menceritakan tentang seorang adik yang berselingkuh dengan sang ipar atau suami kakaknya. Kisah ini sempat viral si media sosial dan diangkat menjadi sebuah film. 

Davina Karamoy sendiri mengaku jika dirinya memiliki adik perempuan, layaknya Nissa dan Rani dalam film tersebut. Hubungan mereka sangatlah dekat, bahkan sempat tercetus olehnya untuk mengajak sang adik ikut tinggal bersama ketika menikah nanti.

"Aku tuh tipikal yang deket sama adik kan. Sempet ada omongan kayak "Nona nanti kamu kalau aku nikah ikut dong sama aku" gitu, "temenin aku". "Iya Kak Vina aku mau ikut"," ungkapnya mencontohkan percakapan dengan sang adik di podcast Deny Sumargo baru-baru ini.

Namun, setelah ada film tersebut, Davina Karamoy jadi berpikir untuk mengurungkan niat tersebut. Menurutnya hal ini dilakukannya untuk menghindari sesuatu yang tak diinginkan di masa depan.

"Tapi setelah film ini ada kayak even aku sampe skarang deket banget sama adik aku. Aku jadi kayak nya ga dulu deh," kata dia lagi.

"Lebih ke was-was aja menghindari. Kalo sampe harus tinggal tiap hari kayanya ga perlu deh," tambah Davina Karamoy lagi. 

Hal tersebut mendapatkan perhatian dari netizen. Saking traumatisnya kisah ini, para pemain dari film ini juga jadi ikut trauma di dunia nyata.

"Karna ini film, pemainnya pun jdi trauma. Tapi emg harus hati hati," kata @cyaxxxx.

Baca Juga: Ungkap Sosok Asli Rani Si Pelakor Ipar Adalah Maut, Davina Karamoy: Masyaallah Banget, Semokan Dia

"Bener banget. niatnya nanti klau nikah mau bawa adikku soalnya aku punya kucing dan aku jrg dirumah biar ada yg ngajak main. setelah film ini keknya mau dipikir ulang deh," ujar @liaxxxx.

"Ia jaga2 kita mana tahu isi hati orang kn siapa yg tahu, coba jadi jaga2 tu perlu," tambah @nadxxxx.

"Bener banget, lebih baik berfikir buruk dulu kita jaga2 dr pada berfikir baik ujung2nya membuat semuanya hancur mau itu RT kita ataupun keluarga," tulis @novxxxx.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI