Sekilas Tampak Biasa, Outfit Selvi Ananda ke Pameran Interior Bikin Melongo: Dari Hermes Hingga Loro Piana

Dinda Rachmawati Suara.Com
Senin, 08 Juli 2024 | 16:31 WIB
Sekilas Tampak Biasa, Outfit Selvi Ananda ke Pameran Interior Bikin Melongo: Dari Hermes Hingga Loro Piana
Selvi Ananda tenteng Hermes saat dampingi Gibran Rakabuming Raka. [Instagram/@lifetime.design]

Suara.com - Penampilan Selvi Ananda seringkali mendapatkan sorotan karena dinilai memiliki daya tarik tersendiri tiap kali tampil di depan publik. Terlebih, istri Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka ini sering kedapatan menenteng tas branded berharga fantastis. 

Salah satunya adalah tas dari rumah mode Perancis Hermes. Selvi Ananda terlihat sering memadukan outfitnya dengan koleksi Birkin atau Kelly berbagai warna hingga material yang tentu saja memiliki harga yang fantastis.

Termasuk saat baru-baru ini menghadirkan pameran interior di sebuah mal di Jakarta. Pada kesempatan ini, outfit Selvi Ananda tampak serasi dengan suaminya Gibran Rakabuming Raka yang mengenakan atasan bernuansa putih. 

Tampak kasual, menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu memadukannya dengan celana jeans, serta sandal mules putih sambil menenteng tas Hermes Kelly 25 blue sapphire navy.

Outfit Selvi Ananda ke Pameran Interior Setara Satu Rumah (Instagram)
Outfit Selvi Ananda ke Pameran Interior Setara Satu Rumah (Instagram)

Tas tersebut terbuat dari kulit epsom Blue Sapphire dengan perangkat keras emas dan memiliki jahitan tonal, dua tali dengan kunci saklar. Dikutip website Voila, harganya mencapai 24.850 USD atau Rp404 jutaan. 

Ibu dua anak itu juga terlihat melilit gagang tasnya dengan scarf warna terang sehingga terlihat makin mencolok.

Bukan cuma tasnya yang merupakan keluaran dari brand mewah, sepatunya adalah berasal dari Loro Piana, yakni Loro Piana Babouche Charms Walk yang harganya dibanderol mencapai Rp20 juta di situs Zalora. 

Tentu saja penampilan Selvi Ananda seketika langsung mendapatkan banyak perhatian dari netizen yang melihatnya. Tak sedikit yang memuji, namun banyak pula yang salah fokus dengan outfit mahalnya.

Dalam kesempatan tersebut, Selvi Ananda juga terlihat berkeliling bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo dan istrinya yang tak kalah cantik, Niena Kirana Riskyana.

Baca Juga: Nongkrong Bareng Nagita, Kulit Selvi Ananda Dibilang Makin Putih: Jadi Mirip Inara

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI