El Rumi Lulusan Mana? Akhlaknya saat Guyon Bareng Andre Taulany Disorot

Sabtu, 10 Agustus 2024 | 15:55 WIB
El Rumi Lulusan Mana? Akhlaknya saat Guyon Bareng Andre Taulany Disorot
Kolase El Rumi dan Andre Taulany [instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Terkait hal itu, menarik kiranya menelusuri latar belakang pendidikan El Rumi. Sebab tak jarang sosok orang yang lucu dan konyol lahir dari pendidikan yang mentereng.

Lantas seperti apakah riwayat pendidikan El Rumi? Berikut ulasannya.

El Rumi di acara pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid (Instagram/elelrumi)
El Rumi di acara pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid (Instagram/elelrumi)

Mengutip berbagai sumber, diketahui kalau El Rumi menempuh pendidikan jenjang SD sampai SMA di yayasan pendidikan yang sama, yakni Yayasan Keluarga 400 dan Yayasan Pondok Mulya.

Yayasan itu menaungi SD Bakti Mulya Jakarta, tempat El Rumi menempuh pendidikan dasar. Setelah lulus, ia melanjutkan ke SMP Bakti Mulya 400 yang berada di kawasan bangunan yang sama.

Selesai menempuh pendidikan SMP, ia lanjut ke SMA Bakti Mulya 400. Saat ujian SMA, El menorehkan prestasi yang membanggakan. Anak kedua Maia Estianty ini berhasil lulus dengan nilai Ujian Nasional tertinggi kedua di sekolahnya.

Usai tamat SMA, adik Al Ghazali itu memutuskan untuk berkuliah di negeri seberang, tepatnya di University of Westminster, London, Inggris. Di universitas itu, ia menampuh pendidikan di jurusan bisnis dan lulus pada 2021 lalu.

Kontributor : Damayanti Kahyangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI