Band ini kemudian menjadi salah satu ikon musik tanah air, dengan album kedua mereka yang meraih kesuksesan besar.
Hingga kini, pria berusia 42 tahun ini telah merilis delapan album bersama The Changcuters, termasuk album terkenal seperti Misteri Kalajengking Hitam, Tugas Akhir, dan Binauralis.
Selain itu, mereka juga berpartisipasi dalam album kolaborasi internasional bertajuk Listen Up! Official World Cup FIFA Album. Tahun lalu, mereka merilis album Memang Beda, yang diikuti oleh album terbaru Power to The People di tahun ini.
Tak hanya sukses di dunia musik, Tria juga melebarkan sayapnya ke industri perfilman. Bersama personel The Changcuters, ia membintangi film The Jabrix yang mendapatkan sambutan hangat.
Tria juga tampil dalam beberapa film lain seperti Slank Nggak Ada Matinya dan Mau Jadi Apa?, serta memerankan aktor legendaris Eddy Sud dalam film Chrisye karya Rizal Mantovani.