
Nama Marshanda mulai dikenal publik sejak tahun 1997 saat ia pertama kali didaulat sebagai bintang iklan di salah satu bank swasta di Indonesia.
Namanya semakin melambung usai bermain di sinetron 'Bidadari' di tahun 2000. Meskipun memiliki jadwal padat di dunia akting, namun Marshanda cukup fokus dalam menyelesaikan pendidikannya.
Ia diketahui merupakan alumni dari SD Islam Tugasku Pulogadung Jakarta tahun 2001. Ia juga melanjutkan pendidikan di SMPN 216 Jakarta dan berhasil lulus di tahun 2004. Marshanda pun bahkan berhasil menyelesaikan pendidikan di salah satu SMA favorit di Jakarta, yaitu SMA Labschool Kebayoran pada tahun 2007.
Marshanda juga berhasil menyelesaikan pendidikan tingginya di Universitas Pelita Harapan dengan gelar Sarjana Ilmu Komunikasi pada tahun 2015.
Pendidikan Ayu Ting Ting

Berbeda dengan Marshanda, Ayu Ting-Ting justru belum sempat menyelesaikan pendidikan tingginya. Sebelum berkarier di dunia entertainment, Ayu pun sudah menjajaki karirnya di dunia entertaiment sejak ia masih duduk di bangku SMA. Alumni SMA Negeri 2 Depok ini mulai dikenal publik sejak lagunya berjudul "Alamat Palsu" booming di tahun 2010-an.
Saat itu, Ayu masih duduk di bangku SMA dan akan melanjutkan kuliah di Universitas Gunadarma. Ayu pun sempat mendaftar ulang di jurusan Manajemen Universitas Gunadarma. Namun, kesibukannya sebagai penyanyi dangdut membuat ibu satu orang anak ini memilih untuk berkarir dan meninggalkan bangku kuliahnya.
Hingga kini, Ayu pun belum melanjutkan kembali pendidikannya karena sudah berkarir penuh di dunia entertainment.
Kontributor : Dea Nabila
Baca Juga: Dicap Queen of Depok, Penampilan Ayu Ting Ting Viral di X: Anak Ayah Emang Cakep!