"Dari pada gelar doctor, lebih baik gelar kyai," sahut yang lain.
"Saya sih setuju-tuju aja sama gelar Aa rafi amang tapi sayangnya universitas bodong yang kasih gelar," tulis netizen.
Sebelumnya UIPM, kampus pemberi gelar untuk Raffi Ahmad dianggap misterius bahkan saat dicek lokasinya di Thailand oleh netizen malah yang ditemukan hunian apartemen.
Begitu juga dengan UIPM cabang Indonesia yang lokasinya disebut berada di Plaza Summarecon, Bekasi. Saat ditelusuri tak menunjukkan adanya perguruan tinggi maupun aktivitas perkuliahan di sana.
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) mengungkap bila UIPM belum mengantongi izin operasional. Alhasil gelar HC yang diberikan tak diakui.