Anies 'Open to Work' di LinkedIn, Mantan Bawahan Buat Testimoni: Dulu Seru Banget

Rabu, 09 Oktober 2024 | 11:58 WIB
Anies 'Open to Work' di LinkedIn, Mantan Bawahan Buat Testimoni: Dulu Seru Banget
Anies Baswedan (YouTube)

Suara.com - Anies Baswedan memamerkan bingkai foto profil miliknya di LinkedIn dengan tagar #OpenToWork. Hal ini sontak mengundang atensi publik pada kejenakaan mantan Gubernur Jakarta itu.

Diketahui usai gagal dil Pilpres 2024, Anies tak lagi mengemban jabatan politik. Hal ini membuatnya banyak meluangkan waktu untuk bersantai mulai dari naik sepeda berkeliling Jakarta, menonton konser, hingga memberi makan jerapah di Ragunan.

Kegiatan Anies yang kemudian dijadikan bulan-bulanan warganet sebagai pengacara alias pengangguran banyak acara. Ejekan netizen yang kemudian dibalas dengan foto profil LinkedIn bertagar #OpenToWork.

Soal Anies Baswedan, mantan bawahan buka-bukaan masa lalu sang mantan gubernur. Hal tersebut disampaikan oleh akun X @pisudesu.

"Pak, kita pernah kerja sekantor tahun 2016. Bapak yang bikin kebijakan ada 1 hari wajib pakai baju daerah buat pegawai dikbud, itu seru banget Pak," ujar akun @pisudesu.

"Ibu-ibu juga pada semangat, kebayanya di lemari jadi kepake buat ngantor, kangen banget Pak," imbuhnya.

Diketahui pada 2016, Anies Baswedan masih menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI.

"Saya juga inget Bapak menteri yang paling rajin sidak keliling ruangan. Direktorat saya yang kerjaanya nulis-nulis buku sejarah sama bikin acara pramuka aja setahun bisa dua dikunjungin. Saya sampe gak minat foto, soalnya bosen disidak mulu," tandasnya.

Baca Juga: Aksi Anies Pasang 'Open To Work' di LinkedIn Ramai, Usai Gagal Nyagub Dihubungkan dengan Mulyono

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI