Nah, yang sering menjadi salah kaprah adalah bahwa escargot merupakan nama makanannya. Sejatinya, escargot sendiri adalah nama yang diberikan untuk bahan baku utama dari olahan tersebut. Nantinya, daging bekicot akan diolah dengan berbagai cara menarik sehingga memiliki cita rasa yang unik.
Cukup banyak olahan yang ditemukan untuk menu escargot ini. Beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:
- Escargots in garlic and parsley butter
- Escargots in herbed cream
- Escargot stuffed mushrooms
- Parmesan and thyme escargot
- The keg escargot
Dan masih banyak lagi berbagai olahan dengan cita rasa unik yang bisa Anda coba.
Itu tadi sekilas penjelasan singkat mengenai apa itu escargot, kisaran harga, serta berbagai olahan menu yang dapat dicoba. Bagaimana, apakah penasaran dengan cita rasanya?
Kontributor : I Made Rendika Ardian