Ludes Terjual di Hari Pertama, Berapa Harga Jersey Timnas Indonesia Terbaru?

Rifan Aditya Suara.Com
Sabtu, 15 Februari 2025 | 14:20 WIB
Ludes Terjual di Hari Pertama, Berapa Harga Jersey Timnas Indonesia Terbaru?
Para pemain Timnas Indonesia mengenakan jersey terbaru Timnas Indonesia garapan apparel lokal Erspo. [Dok. Instagram/erspo.official]

Suara.com - Jersey terbaru Timnas Indonesia mulai dijual pada Jumat (14/2/2025) lalu. Penjualannya dilakukan secara eksklusif oleh Erspo selaku pemilik apparel, melalui platform belanja online, Shopee. Taukah kamu berapa harga jersey Timnas Indonesia terbaru?

Sebelumnya, Erspo sudah memperkenalkan jersey baru untuk pemain Timnas Indonesia secara bertahap pada bulan Januari (Jersey Merah) dan Februari (Jersey Putih). Kini, Erspo selaku apparel Timnas Indonesia resmi menjual jersey baru Timnas Indonesia. Penjualan juga dilakukan secara bertahap pada tanggal 14-16 Februari 2025.

Di hari pertama penjualan jersey Timnas, Erspo menjual jersey dengan jenis Player Issue baik versi kandang ataupun tandang. Jersey Player Issue sendiri adalah jersey dengan kualitas terbaik, serupa dengan yang dipakai oleh para pemain.

Adapun jersey jenis Player Issue meliputi Jersey Prematch Short Sleeve, Jersey Training Short Sleeve, dan Jersey Player Issue Short Sleeve. Menariknya, Erspo juga memberikan sebuah Box spesial untuk 1000 pembeli jersey player issue di hari pertama penjualan.

Antusiasme penggemar rupanya tak hanya datang dari supporter laki-laki, perempuan pun juga ikut memburu jersey Timnas. Hal ini terlihat dari jersey versi perempuan yng turut terjual habis dalam periode pertama penjualan.

Kemudian pada Sabtu, 15 Februari 2025, Erspo akan menjual versi Midlayer Jacket, Anthem Jacket, Traveling Jacket, dan Jersey Replica Short Sleeve. Sementara, di hari terakhir pada Minggu, 16 Februari 2025, Erspo akan menjual Jersey Supporter Version Short Sleeve, T-Shirt & Polo Short Sleeve, hingga Casual Short Pants.

Tak hanya menjajakan desain jersey kandang dan tandang, Erspo juga telah merilis design badge dan nameset terbaru yang menceritakan tentang keberagaman Indonesia.

Sebagai informasi, Jersey terbaru Timnas Indonesia yang dijual secara online hanya tersedia di Shopee ketika periode Super Brand Day. Penggemar dipastikan tidak akan menemukan produk itu di toko offline maupun platform online lainnya.

Baca Juga: Kok Bisa Timnas Indonesia U-20 Pakai Jersey Lama di Piala Asia U-20 2025?

Jenis dan Harga Jersey Timnas Indonesia Terbaru

1. Player Issue merupakan jersey yang dirancang khusus untuk pemain profesional dengan teknologi canggih.

• Player Issue Short Sleeve: Rp1.299.000

• Player Issue Long Sleeve: Rp1.499.000

2. Replica merupakan jersey versi replika dari jersey yang digunakan pemain. Jersey ini sangat cocok untuk penggemar yang ingin mendapatkan kualitas tinggi.

• Replica Short Sleeve: Rp599.000

• Replica Long Sleeve: Rp749.000

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI