Suara.com - Ahmad Dhani kembali menjadi sorotan publik setelah memberikan usulan kepada Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, terkait naturalisasi pemain sepak bola untuk Timnas Indonesia. Hal ini membuat publik penasaran Ahmad Dhani keturunan mana.
Dalam rapat Komisi X DPR RI pada 5 Maret 2025, musisi yang kini aktif sebagai politikus ini menegaskan bahwa dirinya mendukung naturalisasi pemain keturunan demi memperkuat tim nasional.
Namun, ia juga menyarankan agar pemain yang dinaturalisasi memiliki karakteristik fisik yang lebih mirip dengan masyarakat Indonesia, sehingga tetap mencerminkan identitas bangsa.
Pernyataan Ahmad Dhani ini menuai beragam tanggapan dari berbagai pihak, mengingat ia sendiri memiliki latar belakang keturunan asing. Sebagai musisi yang telah lama dikenal di industri musik Tanah Air, ia tidak hanya memiliki pengaruh di dunia hiburan tetapi juga dalam ranah politik.
Profil Ahmad Dhani
Memiliki nama lengkap Ahmad Dhani Prasetyo, Ahmad Dhani lahir di Surabaya pada 26 Mei 1972. Ia tumbuh dalam keluarga yang memiliki pengaruh besar dalam dunia musik.
Kakak tirinya, Dadang S. Manaf, juga seorang musisi, yang memberikan inspirasi bagi Dhani dalam mengejar karier musik. Sejak kecil, ia telah menunjukkan bakatnya dalam bermusik dan banyak terinspirasi oleh band rock asal Inggris, Queen.
Sebagai seorang musisi, Dhani dikenal sebagai produser, pencipta lagu, serta kibordis utama dalam Dewa 19. Selain itu, ia juga mendirikan Republik Cinta Management, yang telah melahirkan banyak penyanyi dan grup musik terkenal di Indonesia.
Baca Juga: Beredar Isu Thohir Bersaudara Terlibat Korupsi Pertamina, Ini Kata Kejagung
Beberapa artis yang pernah berada di bawah naungan manajemennya antara lain Reza Artamevia, Anang Hermansyah, Ari Lasso, Judika, Agnes Monica, Ratu, dan Mulan Jameela.