Asmirandah Ungkap Kunci Pola Makan Sehat untuk Chloe: Feeding Rules Jadi Andalan!

Rabu, 19 Maret 2025 | 13:43 WIB
Asmirandah Ungkap Kunci Pola Makan Sehat untuk Chloe: Feeding Rules Jadi Andalan!
Asmirandah Saat Ditemui dalam Acara SGM Eksplor (Suara.com/Dinda)

Suara.com - Sebagai seorang ibu, Asmirandah tentu ingin memberikan yang terbaik bagi putrinya, Chloe, terutama dalam hal pertumbuhan dan perkembangan otaknya.

Itu sebabnya, aktris berusia 34 tahun ini sangat memperhatikan asupan nutrisi yang dikonsumsi oleh sang buah hati agar tumbuh optimal dan memiliki kecerdasan yang baik.

Dalam kesehariannya, Asmirandah mengaku selalu memperhatikan stimulasi dan pola makan yang diberikan kepada Chloe. 

"Asupan makanan bergizi sangat penting, termasuk memilih susu pertumbuhan yang tepat. Aku ingin Chloe tumbuh lebih pintar dari ibunya," ungkap Asmirandah saat ditemui dalam acara SGM Eksplor baru-baru ini di Jakarta.

Namun, bagaimana sebenarnya cara Asmirandah menjaga pola makan Chloe? Bagaimana juga peran nutrisi, khususnya zat besi, dalam mendukung kecerdasan anak?

Asmirandah Terapkan Feeding Rules, Chloe Tak Alami GTM

Salah satu tantangan terbesar orang tua adalah menghadapi anak yang mengalami Gerakan Tutup Mulut (GTM) atau susah makan. 

Namun, hal ini tidak pernah dialami oleh Chloe. Asmirandah mengaku bahwa rahasia keberhasilannya adalah penerapan feeding rules yang konsisten.

Feeding rules adalah aturan makan yang dilakukan untuk memastikan anak memiliki pola makan yang sehat tanpa adanya pemaksaan. 

Baca Juga: Prabowo Harus Jaga Industri Padat Karya Jika Target Ekonomi Tumbuh 8 Persen Tercapai

"Aku ga punya cara khas, tapi kita tau feeding rules, kombinasi makanan setiap hati, beda-beda dan tidak memaksakan anak makan ini, itu bisa yang penting feeding rulesnya," ungkapnya lagi.

Beberapa prinsip feeding rules yang diterapkan Asmirandah antara lain:

1. Kombinasi makanan berbeda setiap hari – Chloe selalu mendapatkan variasi makanan agar tidak bosan dan tercukupi nutrisinya.

2. Tidak memaksakan anak makan – Jika Chloe tidak ingin makan sesuatu, Asmirandah tidak memaksanya dan mencoba alternatif makanan bergizi lainnya.

3. Membiarkan anak mengenali rasa lapar dan kenyang sendiri – Chloe terbiasa memberi tahu ibunya saat ia lapar atau ingin minum susu.

Karena menerapkan metode ini, Chloe memiliki pola makan yang baik dan tumbuh dengan kesadaran akan kebutuhan tubuhnya sendiri.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI