36 Ucapan Paskah 2025 yang Nggak Garing: Manis, Hangat, dan Anti Basi

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 07 April 2025 | 19:03 WIB
36 Ucapan Paskah 2025 yang Nggak Garing: Manis, Hangat, dan Anti Basi
Ilustrasi ucapan selamat paskah 2025. (Photo by George Dolgikh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Paskah bukan cuma soal telur warna-warni dan cokelat manis. Di balik semua perayaannya, ada makna yang dalam: tentang harapan baru, kemenangan atas kesedihan, dan cinta yang tak ada habisnya. Nah, momen sepenting ini rasanya sayang banget kalau cuma disapa dengan ucapan Paskah yang gitu-gitu aja.

Kalau kamu tipe yang pengin kirim ucapan Paskah tapi bosan sama kata-kata "Selamat Paskah, Tuhan memberkati" yang copy-paste banget, artikel ini cocok buat kamu. Yuk, intip inspirasi ucapan Paskah 2025 yang manis, hangat, dan pastinya anti basi!

Ucapan Selamat Paskah 2025

1. Semoga Paskah ini jadi titik balik buat kamu yang lagi lelah. Kayak Yesus yang bangkit, semoga semangat kamu juga ikut bangkit, ya!

2. Paskah bukan cuma hari Minggu biasa. Ini harinya harapan menang. Jadi apapun yang kamu perjuangkan, jangan menyerah. Tuhan bekerja, bahkan saat kita tidak melihat.

3. Selamat Paskah, semoga damai dan cinta dari Kristus selalu hidup di tengah-tengah keluarga kita. Tidak perlu sempurna, yang penting saling menguatkan.

4. Karena harapan itu tidak pernah mati. Ia bangkit, seperti Dia yang kita rayakan hari ini. Selamat Paskah 2025!

5. Paskah adalah saat yang tepat untuk memulai kembali dengan semangat baru. Semoga berkat Tuhan selalu menyertai perjalanan hidupmu.

6. Tuhan telah mengalahkan maut dan memberikan hidup yang baru. Mari kita rayakan dengan penuh kegembiraan dan rasa syukur.

Baca Juga: Apakah Jumat Agung Libur Nasional? Cek Daftar Tanggal Merah April 2025

7. Paskah: tentang jatuh, diam, lalu bangkit dengan senyum. Biar dunia tahu, cahaya selalu menang.

8. Paskah mengingatkan kita bahwa yang paling gelap sekalipun bisa dilalui. Karena terang itu nyata. Dan Dia sudah menang.

9. Mungkin hidup lagi tak mudah. Tapi seperti salib yang diikuti kebangkitan, selalu ada hari baru setelah badai.

10. Seperti Kristus yang bangkit, semoga kita juga menemukan kekuatan untuk bangkit dari semua kesulitan.

11. Paskah adalah peringatan kasih yang tak terbatas. Semoga hari ini mengingatkan kita pada pentingnya cinta dan pengampunan.

12. Selamat Paskah untuk keluarga terbaik. Semoga cinta Tuhan makin terasa lewat pelukan dan obrolan sederhana kita sehari-hari.

13. Saat kamu merenungkan Minggu paskah ini, ingatlah untuk terus bergerak maju. Berkatmu menunggu.

14. Paskah bukan akhir cerita. Justru ini titik balik. Saat hidup terasa berat, ingatlah: kebangkitan datang setelah kesunyian.

15. Bukan sekadar libur panjang. Paskah adalah waktu buat hati pulih, harapan muncul, dan hidup mulai lagi.

16. Semoga Paskah ini bikin kita percaya lagi, walau dunia kadang bikin ragu.

17. Paskah ini, aku nggak cuma bersyukur karena Yesus bangkit. Tapi juga karena aku punya kalian—tempat pulang yang penuh kasih dan pengertian. Terima kasih selalu.

18. Selamat Paskah untuk keluarga terbaik. Semoga cinta Tuhan makin terasa lewat pelukan dan obrolan sederhana kita sehari-hari.

19. Jangan takut sama gelap, karena cahaya selalu punya cara untuk muncul. Selamat Paskah! Semoga damai dan harapan baru ikut bangkit di hatimu.

20. Semoga kehangatan Paskah menyinari rumah dan hati kita, serta selalu membawa kasih dan harapan.

21. Seperti bunga yang mekar di musim semi, semoga Paskah ini membuka lembaran baru dalam hidupmu yang dipenuhi dengan kasih dan berkah Kristus.

22. Paskah adalah pengingat bahwa setiap akhir menjadi awal yang baru. Semoga perayaan ini dapat membawa kebahagiaan dan kebaruan dalam hidup, selamat Paskah.

23. Hari ini, mari kita merenung dan mengucap terima kasih pada anugerah dan kasih yang tak terhingga. Selamat Paskah.

24. Seperti Kristus yang bangkit dari kematian, semoga kiga juga dapat menemukan momen kebangkitan dan menjadi pribadi yang lebih baik.

25. Yesus bangkit bukan untuk dirayakan saja, tapi untuk dihidupi. Kalau kamu lagi capek atau merasa sendiri, semoga Paskah ini jadi pengingat: kamu nggak ditinggal. Harapan itu hidup.

26. Ketahuilah bahwa Kristus telah bangkit, dan semangat-Nya hadir di tengah kita semua.

27. Paskah adalah waktu untuk bersyukur akan kasih karunia Kristus yang tiada tara.

28. Selamat Paskah, kiranya keajaiban kasih Kristus selalu mengisi hidup kita semua.

29. Paskah adalah waktu untuk bersukacita atas pengampunan dan kasih Allah yang tiada tara.

30. Selamat hari paskah, Tuhan memberkati dan menjaga langkah-langkahmu.

31. Kasih-Mu Tuhan meningatkanku pada kasih tulus Ayah dan Ibu. Selamat merayakan hari Paskah.

32. Bunga bakung mekar, sinar mentari cerah. Selamat Paskah, doaku menyertai orang tua tercinta.

33. Saudaraku, semoga Paskah 2025 ini membawa kedamaian dalam hati kita. Yesus hidup, harapan tak pernah padam

34. Telur Paskah mungkin retak, tapi ikatan kita takkan pecah. Selamat hari Kebangkitan.

35. Yesus bangkit, semoga persaudaraan kita semakin erat. Selamat Paskah!

36. Selamat merayakan kemenangan cahaya! Mari sebarkan kasih Kristus yang senantiasa mengasihi kita.

Itulah ucapan Paskah 2025 yang bisa kamu tiru untuk dikirim kepada orang tersayang, kerabat, atau sekadar posting di media sosial. Ucapan Paskah itu bukan soal seberapa indah kata-katanya, tapi seberapa hangat dan tulus isi pesannya. Tahun ini, yuk kirimkan ucapan yang nggak garing, yang benar-benar menyentuh dan bikin senyum penerimanya merekah.

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI