Berikut daftar lengkap 20 kewajiban orangtua kepada anak dalam Islam:
1. Menjaga fitrah anak (seperti khitan dan kebersihan diri)
2. Memisahkan tempat tidur saat usia dini
3. Memberikan pendidikan Al-Qur’an
4. Membiasakan salat sejak usia dini
5. Menanamkan pendidikan Islam sejak kecil
6. Mewajibkan anak mengenakan busana muslim
7. Mengajarkan bahasa sopan dan santun
8. Memberikan teladan akhlak mulia
9. Menjauhkan anak dari kejelekan
10. Menjaga pikiran dan hati dari tontonan buruk
11. Menyediakan bacaan Islami yang bermanfaat
12. Menciptakan lingkungan yang mendukung keimanan
13. Memilihkan teman pergaulan yang baik
14. Menanamkan adab harian seperti membaca basmalah
15. Membiasakan anak mengucap salam
16. Melatih kejujuran dan amanah
17. Mendidik anak untuk bertanggung jawab
18. Menjaga makanan dan minuman anak dari yang haram
19. Mengajarkan rasa malu yang positif
20. Mendoakan anak agar menjadi anak saleh dan salehah
Keseluruhan panduan ini menunjukkan bahwa tanggung jawab orangtua dalam Islam sangat besar, tidak hanya sebatas materi, tetapi juga rohani. Mendidik anak agar berpegang teguh pada ajaran Islam adalah bentuk nyata cinta dan kasih sayang yang berdampak panjang bagi kehidupan mereka.
Di tengah tantangan zaman modern, peran orangtua dalam mendidik anak semakin krusial. Teknologi, media sosial, dan lingkungan luar bisa menjadi pengaruh negatif jika tidak disaring dengan baik. Oleh karena itu, pemahaman terhadap kewajiban orangtua dalam Islam perlu terus dikuatkan dan diaplikasikan secara konsisten.
Dengan mengikuti pedoman dari Al-Quran dan hadis, orangtua dapat menjalankan peran sebagai pendidik utama dalam rumah tangga. Ini bukan sekadar tuntutan agama, tetapi juga kunci menciptakan generasi masa depan yang tangguh, berakhlak mulia, dan bermanfaat bagi umat.