Update! Ini Syarat dan Cara Ajukan KUR BRI 2025 Agar Disetujui dan Langsung Cair

Rabu, 16 April 2025 | 09:32 WIB
Update! Ini Syarat dan Cara Ajukan KUR BRI 2025 Agar Disetujui dan Langsung Cair
syarat mengajukan KUR BRI 2025 (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jika butuh dana tambahan untuk membangun usaha atau bisnis, kamu bisa coba ajukan KUR BRI. Lantas apa saja syarat mengajukan KUR BRI 2025? Untuk selengkapnya, berikut ini ulasannya.

Diketahui bahwa KUR (Kredit Usaha Rakyat) BRI ini merupakan program pinjaman dari pemerintah yang disalurkan lewat Bank BRI, yang ditunjukan untuk pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Adapun tujuan program KUR BRI ini yaitu untuk membantu pelaku usaha mendapatkan modal kerja atau investasi usaha cicilan pembayaran ringan, tenor panjang, bunga rendah dan tanpa jaminan tambahan khusus KUR Mikro.

Perlu enggak sih mengajukan KUR BRI? Jika itu pertanyaanmu, jawabannya adalah kamu perlu mengajukan KUR kalau memang benar-benar butuh dan merasa mampu untuk bayar cicilannya dengan tenor yang sudah ditentukan.

Untuk mengajukan KURS setidaknya kamu juga memiliki usaha atau bisnis yang sudah berjalan minimal 6 bulan. Jadi jika belum memiliki usaha atau bisnis atau ada riwayat kredit macet, tidak disarankan untuk mengajukan KUR BRI.

Jenis-jenis KUR BRI

Bagi yang ingin mengajukan pinjaman KUR BRI, ada beberapa jenis KUR untuk pelaku usaha yang perlu diketahui. Adapun jenis-jenis KUR BRI yakni KUR Mikro, KUR Kecil dan KUR TKI. Adapun rinciannya sebagai berikut:

1. KUR Mikro

Untuk jenis KUR Mikro ini menawarkan plafon pinjaman mencapai Rp50 juta. Untuk syarat jaminannya tidak ada jaminan tambahan. Tenor yang ditawarkan maksimal 3 tahun untuk modal kerja dan 5 tahun untuk investasi.

2. KUR Kecil

Baca Juga: Pemerintah Beri Diskon Bunga Pinjaman, Cek Cara Pengajuan KUR BRI

Jenis KUR Kecil ini menawarkan plafon Pinjaman antara Rp50 juta sampai Rp500 juta. Untuk syarat jaminannya menysesuaikan ketentuan bank. Tenorny 5 tahun untuk modal kerja dan 7 tahun untuk investasi.

3. KUR TKI

Selain KUR Mikro dan KUR Kecil, ada juga jenis KUR TKI. Adapun plafon pinjaman ini menawarkan pinjaman maksimal Rp25 juta yang dikhususkan bagi TKI yang akan kerja di luar negeri. Untuk tenornya menyesesuaikan masa kontrak kerja selama di luar negeri.

Syarat Mengajukan KUR BRI 2025

Jika sudah memilih jenis KUR BRI yang ingin diajukan, penting juga untuk mengetahui syarat-syarat mengajukan KUR BRI. Adapun syarat mengajukan KUR BRI 2025 yakni sebagai berikut:

  • Syarat Umum
  1. Warga Negara Indonesia (WNI).
  2. Usia minimal 21 tahun atau sudah menikah
  3. Punya usaha atau bisnis yang berjalan minimal 6 bulan.
  4. Tidak ada kredit dari bank lain, kecuali untuk keperluan konsumtif seperti KPR, KKB, atau kartu kredit.
  5. Tidak ada riwayat kredit macet atau buruk di SLIK OJK
  • Syarat Dokumen
  1. e-KTP
  2. Kartu Keluarga (KK).
  3. Akta Nikah (bagi yang sudah menikah)
  4. Nomor Induk Berusaha (NIB) atau Surat Keterangan Usaha (SKU) dari kelurahan/RT/RW.
  5. NPWP (khusus pinjaman di atas Rp50 juta)
  6. Rekening BRI aktif

Cara Ajukan KUR BRI 2025

Selain syarat-syaratnya, penting juga untuk mengetahui cara ajukan KUR BRI agar proses pengajuan lancar. Untuk cara pengajuannya bisa dilakukan secara offline maupun online. Untuk selengkapnya, berikut ini caranya:

  • Pengajuan Secara Offline

- Kunjungi kantor cabang BRI terdekat

- Bawa dokumen persyaratan

- Isi formulir pengajuan

- Proses verifikasi dan survei oleh pihak BRI

- Jika pengajuan disetujui, maka dana akan dicairkan sesuai ketentuan berlaku

  • Pengajuan Secara Online

- Buka situs resmi KUR BRI di kur.bri.co.id.

- Login akun BRI. Jika belum memiliki akun, maka harus daftar terlebih dulu

- Isi data pribadi dan informasi usaha

- Unggah dokumen seperti KTP, SKU (surat keterangan usaha), dan foto usaha.

- Ajukan pinjaman sesuai dengan nominal dan tenor yang diinginkan

- Setelah pengajuan berhasil, akan dilakukan survei fisik dan tanda tangan dokumen di kantor BRI

Kelebihan KUR BRI

Mengajukan pinjaman melalui program KUR BRI ini memiliki beberapa kelebihan. Adapun kelebihan KUR BRI yakni sebegai beriku:

  • Bunga rendahnya yaitu hanya 6% per tahun atau 0,5% per bulan
  • Untuk pinjaman di bawah Rp50 juta tidak ada jaminan tambahan
  • Proses cepat dan mudah
  • Bisa diajukan secara online melalui kur.bri.co.id

Tips Agar Lolos Pengajuan KUR BRI

Sebagai informasi tambahan, ada beberapa tips agar bisa lolos pengajuan KUR BRI. Berikut ini beberapa tipsnyanya:

  • Pastikan dokumen yang telah disiapkan sudah lengkap dan valid
  • Menjaga rekam jejak kredit agar terhindar dalam daftar hitam SLIK OJK
  • Menyiapkan prososal usaha yang jelas
  • Komunikasikan dengan petugas BRI kalau ada hal-hal yang perlu dibantu

Demikian ulasan mengenai syarat mengajukan KUR BRI 2025 lengkap dengan pengertian apa itu KUR BRI, jenis-jenisnya, cara mengajukannya, kelebihannya dan tips agar lolos pengajuan KUR BRI. Semoga artikel ini bermanfaat!

Kontributor : Ulil Azmi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI