Rayen Pono Siapa? Laporkan Ahmad Dhani ke MKD Buntut Plesetkan Marga Pono

Jum'at, 25 April 2025 | 08:04 WIB
Rayen Pono Siapa? Laporkan Ahmad Dhani ke MKD Buntut Plesetkan Marga Pono
Rayen Pono (Instagram/rayenpono)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pada tahun 2012, musisi berusia 42 tahun ini merilis album Be My Self Again. Album ini menandai kematangan dirinya dalam bermusik.

Kini ia telah merilis beberapa single dan berkolaborasi dengan sejumlah musisi ternama. Ia juga aktif sebagai penulis lagu.

Bicara soal pendidikan, Rayen Pono masih berstatus mahasiswa jurusan Ilmu Hukum di Universitas Kristen Indonesia saat bergabung dengan Pasto.

Namun, kesibukan bermusik membuat Rayen Pono mengambil cuti dari perkuliahan.

Pada tahun 2019, Rayen Pono sempat mencoba peruntungan di dunia politik dengan mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI dari fraksi PDIP.

Ia mencalonkan diri untuk Daerah Pemilihan NTT II. Namun, upayanya untuk melenggang ke Senayan tidak berhasil.

Saat ini, Rayen Pono fokus mengembangkan bisnisnya di industri kreatif melalui label musik dan rumah produksi media bernama Semesta Entertainment.

Ia menjabat sebagai Managing Director di rumah produksi tersebut. Sama halnya dengan Ahmad Dhani, Rayen Pono juga dikenal memiliki pandangan yang kuat terkait isu hak cipta lagu.

Duduk Perkara Rayen Pono dan Ahmad Dhani

Baca Juga: Tak Ada Kata Maaf, Rayen Pono akan Terus Kejar Ahmad Dhani Sampai Tuntas

Kolase Ahmad Dhani dan Rayen Pono
Kolase Ahmad Dhani dan Rayen Pono

Perkara ini muncul setelah adanya undangan terbuka terhadap media untuk melaksanakan debat terbuka terkait hak cipta lagu yang digelar di Senayan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI