Suara.com - Donat buatan Pinkan Mambo kini tengah jadi perbincangan hangat di TikTok. Tak hanya netizen, para seleb TikTok pun ramai-ramai penasaran ingin mencoba jajanan manis racikan mantan diva pop Indonesia tersebut.
Namun di tengah derasnya opini dan rasa ingin tahu publik, food vlogger legendaris Farida Nurhan tampil dengan pendekatan berbeda yang bikin salut.
Dikenal sebagai reviewer jujur dan blak-blakan, Farida Nurhan. atau akrab disapa Omay memutuskan untuk mencicipi langsung donat Pinkan Mambo, tapi bukan dengan cara biasa.
Ia rela menempuh jalan khusus, menjemput sendiri pesanan donat tersebut langsung ke rumah Pinkan Mambo! Langkah ini dilakukan bukan tanpa alasan.
Menurutnya, agar penilaian terhadap donat benar-benar objektif dan tidak bias akibat perubahan rasa atau tekstur karena proses pengiriman.
"Saya sampai ke tempat beliau tinggal, karena supaya fair aja. Karena kebanyakan orang kan review setelah beberapa jam donat itu dalam perjalanan pengiriman," kata Omay dalam program Pagi-Pagi Ambyar Trans TV (22/7).
Lewat video yang diunggah ke TikTok @faridanurhan pada 15 Juli 2025, terlihat jelas usaha Farida Nurhan untuk menyajikan review yang adil. Ia mengulas donat berharga Rp200 ribu per lusin itu dengan gaya khasnya yang ceplas-ceplos dan penuh ekspresi.
“Ini donat termahal yang pernah Omay mprok dan review,” ungkapnya sambil memperlihatkan donat berukuran besar, lengkap dengan taburan keju melimpah. Ia pun sempat menyebut bentuk dan ukurannya seperti “gajah-gajah”, menunjukkan betapa donat ini punya tampilan yang mencolok.
Namun, Omay tak menutup mata terhadap rasa dan tekstur yang ia cicipi. Meskipun tampilannya menggoda, ia menilai rasa donat tersebut lebih mendekati kue odading, padat dan sedikit berminyak, dibandingkan tekstur donat yang biasanya lembut dan mengembang.
Baca Juga: Review Donat Pinkan Mambo Bikin Geger: Nanakoot Vs Nagita Slavina, Siapa Paling Jujur?
"Saya bilang nggak ada yang salah dengan rasanya. Cuma bentuknya donat, harusnya rasanya juga donat, entah itu donat kampung atau donat modern," ucapnya. Sebagai pecinta donat sejati, ia mengaku tetap menikmati rasanya meski cenderung seperti odading, yang menurutnya tetap enak.
Omay juga menyentil soal harga. Menurutnya, harga Rp200.000 untuk satu lusin cukup mahal jika dibandingkan dengan donat-donat enak lain yang pernah ia coba.
“Aku pernah makan donat enak, tapi harganya lebih bersahabat,” tambahnya.
Uniknya, Omay sempat ingin mengajak Pinkan Mambo untuk review bareng di kanal YouTube-nya, namun niat itu belum bisa terwujud karena alasan keterbatasan budget.
Meskipun begitu, Omay tetap memberikan semangat untuk Pinkan. Ia berharap sang penyanyi bisa terus belajar menyempurnakan resepnya dan meningkatkan presentasi produk agar lebih menjual dan memuaskan pembeli.
Di tengah viralnya donat Pinkan Mambo, aksinya ini jadi bukti bahwa kejujuran dan kerja keras dalam memberikan ulasan tetap menjadi daya tarik utama.