- Memilih warna lipstik yang tepat bisa membuat penampilan lebih segar dan menonjolkan kecantikan alami.
- Bagi pemilik kulit sawo matang, warna-warna lipstik yang hangat seperti cokelat, terracotta, oranye bata, dan nude biasanya sangat cocok.
- Berikut lima lipstik Wardah yang paling direkomendasikan untuk kulit sawo matang.
3. Wardah Colorfit Ultralight Matte Lipstick
Harga: Rp49.500
Rekomendasi berikutnya adalah Wardah Colorfit Ultralight Matte Lipstick. Produk ini diformulasi dengan teknologi color powder pigment dan nyaman digunakan sehari-hari.
Dengan teknologi tersebut, hasil dari lipstik ini powdery matte yang ringan, halus, dan tetap menjaga kelembapan bibir karena diperkaya dengan vitamin E.
Lebih lanjut, lipstik ini dilengkapi dengan 8 pilihan warna yang disesuaikan dengan skin tone wanita Indonesia.
4. Wardah Intense Matte Lipstick
Harga: Rp50.000
Jika kamu lebih suka lipstik matte yang lembap, Wardah Intense Matte Lipstick bisa menjadi pilihan lain yang menarik untuk dipertimbangkan.
Lipstik ini hadir dalam 12 warna memikat seperti Socialite Peach, Mauve Mellow, Blooming Pink, hingga Pecan Pie yang memiliki true matte finish.
Baca Juga: 5 Lipstik Mengandung Vitamin E untuk Bibir Hitam, Bantu Pulihkan Warna Alami dan Melembapkan
Selain itu, lipstik ini juga diformulasikan dengan Smooth Creamy Texture, Supreme Moisturizer Charge, dan kombinasi Highly Pigmented Colors.
5. Wardah Long Lasting Lipstick
Harga: Rp51.500
Terakhir, ada Wardah Long Lasting Lipstick. Produk ini memiliki ketahanan yang cukup lama dan tidak mudah luntur sehingga taak perlu sering touch up.
Tak hanya memberi warna cantik, lipstik ini juga membantu menjaga kelembapan bibir dengan bahan aktif yang terkandung di dalamnya.
Tersedia dalam 19 warna seperti Fabulous Peach, Antique Pink, Fuchsia Fever, dan Sunrise Nude. Kamu bisa bebas menyesuaikan dengan mood, skin tone, dan acara.
 
                 
             
                 
                 
                 
         
         
         
                 
                 
                 
                 
                 
                 
                 
                 
                 
                 
                     
                     
                     
                     
                     
             
             
             
             
                     
                     
                     
                     
                    