7 Bahan Alami untuk Memudarkan Flek Hitam, Bisa Ditemukan di Dapur

Selasa, 09 Desember 2025 | 14:31 WIB
7 Bahan Alami untuk Memudarkan Flek Hitam, Bisa Ditemukan di Dapur
Ilustrasi Flek Hitam (Freepik)

Hanya saja, penggunaannya harus hati-hati karena kunyit dapat meninggalkan noda kekuningan sementara pada kulit.

5. Pepaya

Pepaya
Pepaya

Pepaya mengandung enzim papain yang berfungsi sebagai eksfoliator alami. Enzim ini membantu mengangkat sel kulit mati sehingga kulit tampak lebih cerah dan flek hitam perlahan memudar.

Selain itu, pepaya juga kaya vitamin A, C, dan E yang mendukung regenerasi kulit dan menangkal radikal bebas.

Penggunaan pepaya sebagai masker wajah dapat membantu menghaluskan tekstur kulit dan memberikan tampilan lebih glowing. Buah ini mudah ditemukan dan aman digunakan secara teratur.

6. Kentang

Kentang
Kentang

Kentang memiliki kandungan enzim catecholase yang diyakini dapat membantu mengurangi pigmentasi pada kulit.

Irisan kentang yang ditempelkan pada area flek hitam atau penggunaan air perasan kentang sebagai toner dapat membantu meratakan warna kulit secara bertahap.

Kandungan vitamin C dan mineralnya juga berperan dalam mencerahkan kulit. Selain itu, kentang memiliki efek menenangkan yang dapat mengurangi kemerahan dan membuat wajah terasa lebih segar.

7. Teh Hijau

Teh Hijau
Teh Hijau

Teh hijau memiliki kandungan antioksidan epigallocatechin gallate (EGCG) yang mampu melawan radikal bebas penyebab pigmentasi kulit. Selain itu, ekstrak teh hijau dapat membantu mengurangi produksi melanin berlebih sehingga flek hitam perlahan memudar.

Menggunakan kantong teh hijau bekas yang telah didinginkan lalu ditempelkan pada area wajah dapat memberikan efek menenangkan sekaligus mencerahkan.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Serum Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam Usia 50-an

Teh hijau juga membantu mengurangi peradangan dan cocok digunakan untuk kulit berminyak maupun berjerawat.

Ketujuh bahan alami di atas dapat menjadi solusi alternatif untuk memudarkan flek hitam tanpa bahan kimia keras. Meski efeknya tidak instan, penggunaan teratur dan konsisten akan memberikan hasil yang lebih aman dan tahan lama.

Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI