Roby Tremonti Anak Siapa? Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans

Ruth Meliana Suara.Com
Selasa, 13 Januari 2026 | 12:16 WIB
Roby Tremonti Anak Siapa? Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
Roby Tremonti (Instagram/robytremonti)

Suara.com - Nama Roby Tremonti kembali ramai diperbincangkan publik setelah Aurelie Moeremans merilis buku memoar Broken Strings yang mengungkap pengalaman masa remajanya terkait hubungan manipulatif.

Meski Aurelie tidak menyebut nama secara langsung, banyak pembaca menilai cerita dalam buku tersebut mengarah pada hubungan masa lalunya dengan Roby.

Kontroversi ini membuat banyak orang penasaran tentang sosoknya. Publik pun bertanya-tanya, sebenarnya Roby Tremonti anak siapa?

Roby Tremonti dan Aurelie Moeremans memiliki sejarah hubungan yang cukup panjang dan kontroversial. Keduanya dikabarkan mulai dekat sekitar 2009 saat Aurelie masih remaja.

Hubungan ini kabarnya tidak mendapat restu dari keluarga Aurelie, tetapi keduanya tetap menjalin kedekatan hingga akhirnya menikah secara agama pada Oktober 2011 tanpa kehadiran keluarga Aurelie. Pernikahan tersebut berakhir pada 2013.

Setelah berpisah, Aurelie mengungkap bahwa selama hubungan dan pernikahan itu ia mengalami berbagai bentuk tekanan, termasuk dugaan kekerasan fisik dan emosional.

Dalam buku memoarnya, Aurelie menyebut adanya manipulasi, gaslighting, dan dugaan child grooming, karena ia masih sangat muda ketika terlibat dalam hubungan tersebut.

Sebagai figur publik yang bekarier selama lebih dari 15 tahun, banyak orang ingin mengetahui lebih jauh tentang Roby Tremonti, termasuk latar belakang keluarganya. Berikut ulasan lengkapnya.

Profil Roby Tremonti

Roby Tremonti lahir pada 30 Oktober 1980 di Jakarta dengan latar belakang keturunan Jawa-Sunda. Sejak muda, ia sudah menunjukkan minat dan bakat di dunia seni, baik akting maupun musik.

Baca Juga: Silsilah Keluarga Hesti Purwadinata yang Diancam usai Dukung Aurelie, Bukan Keturunan Sembarangan

Karier akting Roby dimulai dari layar kaca melalui sinetron seperti Police 86 dan Ogah Rugi, yang kemudian membawanya ke peran lebih besar.

Namanya mulai dikenal luas setelah memerankan Rohmat di sinetron populer Amanah Wali musim 4-6. Selain itu, ia juga berperan sebagai Anton dalam serial Kupu Malam dan tampil di sinetron Benci Jadi Bucin pada 2025.

Di layar lebar, Roby membuktikan kemampuannya lewat film biografi Chrisye, Nagabonar Reborn, Tenung, Mama: Pesan dari Neraka, serta BONNIE.

Selain akting, Roby juga sempat membentuk Matari Band bersama Indra Birowo dan Rendi Haroen, berperan sebagai gitaris.

Meski band tersebut tidak bertahan lama, Roby tetap melanjutkan kiprahnya di dunia musik dengan merilis single solo Hanya Sedetik Saja pada 2017, serta aktif membagikan cover lagu dan karyanya melalui media sosial.

Tak hanya itu, Roby juga pernah menekuni dunia modeling dan menjadi pembawa acara sebelum akhirnya fokus pada akting dan musik.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI