- Cuaca panas membuat makeup mudah luntur dan berminyak.
- Cushion tahan keringat membantu makeup tetap rapi seharian.
- Ini empat cushion pilihan yang cocok untuk aktivitas padat dan cuaca panas.
Suara.com - Cuaca panas sering membuat makeup mudah luntur. Keringat berlebih pun bisa membuat tampilan wajah cepat kusam meski baru beberapa jam dipakai.
Cushion menjadi pilihan praktis karena mudah diaplikasikan dan memberikan hasil yang natural. Namun, tidak semua cushion mampu bertahan di cuaca panas dan lembap.
Oleh karena itu, penting memilih cushion yang tahan keringat atau sweatproof. Formula seperti ini membantu makeup tetap flawless dan nyaman dipakai seharian.
Berikut empat rekomendasi cushion tahan keringat sehingga tak perlu khawatir beraktivitas aktif seharian. Harganya dibanderol Rp100 ribuan.
1. Somethinc Copy Paste Breathable Mesh Cushion SPF 33 PA++

Harga: sekitar Rp120.000
Pilihan pertama jatuh pada cushion dari Somethinc yang memberikan hasil akhir natural healthy glow dengan coverage yang dapat dibangun sesuai kebutuhan.
Formulanya terasa ringan dan breathable, sekaligus dilengkapi klaim transferproof, sweatproof, non-comedogenic, serta fungsi 3 in 1 yang praktis untuk penggunaan sehari-hari.
Dengan coverage yang buildable, cushion ini efektif menyamarkan pori-pori, garis halus, dan berbagai ketidaksempurnaan kulit tanpa terasa berat di wajah.
Baca Juga: 5 Foundation Mengandung SPF untuk Pekerja Kantoran, Lindungi Wajah dari Sinar UV
2. Esqa Flawless Cushion Serum SPF 50+ PA++++

Harga: sekitar Rp124.000
Esqa Flawless Cushion Serum menawarkan perlindungan maksimal berkat kandungan SPF 50+ PA++++, namun tetap bersifat non-comedogenic dan aman digunakan setiap hari.
Cushion ini mampu memberikan tampilan wajah yang flawless dan tahan lama, didukung oleh kandungan green tea extract, allantoin, dan vitamin E yang menutrisi kulit.
Keunggulan lainnya, produk ini memiliki klaim transferproof, waterproof, dan sweatproof dengan daya tahan hingga 24 jam serta coverage penuh.
Meski menawarkan full coverage, teksturnya tetap ringan di kulit dan efektif menyamarkan kemerahan, flek hitam, serta ketidaksempurnaan wajah lainnya.