Jelang Debat, Pendukung Pasangan Capres Sudah Padati Lokasi

Senin, 09 Juni 2014 | 18:52 WIB
Jelang Debat, Pendukung Pasangan Capres Sudah Padati Lokasi
Sejumlah pendukung pasangan capres-cawapres di lokasi acara debat, Senin (9/6/2014). [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ratusan simpatisan pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, maupun pasangan nomor urut 2, Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK), sudah memadati depan pintu masuk Balai Sarbini, Senin (9/6/2014) sore. Kehadiran mereka pun kontan membuat heboh suasana di arena debat perdana capres-cawapres menuju Pilpres 9 Juli 2014 itu.

Para simpatisan atau pendukung yang mengenakan baju putih-putih misalnya, sibuk mengumandangkan yel-yel kampanye Prabowo-Hatta. Di antaranya adalah dengan menyanyikan lagu Garuda di Dadaku, Mari Bersama, serta meneriakkan tagline resmi kampanye Prabowo-Hatta. Mereka sebagian besar tampak berada di sebelah kiri pintu masuk.

Sebaliknya, tak mau kalah, pendukung Jokowi-JK juga lantang meneriakkan yel-yel mereka. Antara lain seperti "Jokowi siapa yang punya", "Jokowi-JK Presiden kita!" dan lain-lain. Banyak di antara pendukung Jokowi-JK tampak mengenakan topi petani, plus membawa berbagai atribut kampanye. Sebagian besar mereka tampak berada di sebelah kanan pintu masuk.

Seperti diketahui, malam ini, Senin (9/6), pasangan capres dan cawapres akan saling beradu argumen dalam ajang debat resmi yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Debat ini merupakan yang pertama kalinya dari lima agenda debat menjelang pemungutan suara Pilpres 9 Juli, dengan tema debat perdana adalah "Pembangunan Demokrasi, Pemerintahan Bersih, dan Kepastian Hukum".

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI