Tengok Bocah Kurang Gizi, Ahok: Kok Neneknya Begini?

Selasa, 10 November 2015 | 20:26 WIB
Tengok Bocah Kurang Gizi, Ahok: Kok Neneknya Begini?
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Antara)

Suara.com - Ketika mengunjungi RGM (9) di RSUD Koja, Jakarta Utara, Selasa (10/11/2015), Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) membandingkan badan RGM dengan nenek Taminah.

"Ini cucunya begini (kurus) kok neneknya (sehat) begini?," kata Ahok kepada Taminah (53) di ruang perawatan RGM, lantai 16, RSUD Koja.

RGM adalah bocah asal Jakarta Utara yang menderita gizi buruk. Kemudian Ahok terlihat mengelus-elus tubuh RGM yang kurus kering.

Setelah itu, Ahok ingin tahu apakah selama ini orangtua RGM menerima bantuan dari orang lain yang iba dengan keadaan RGM.

"Ibu ini terima banyak bantuan dari banyak orang dan yayasan segala macam ya?" kata Ahok.

"Semua bantuan saya terima Pak," Taminah menjawab.

Melihat keadaan orangtua RGM yang baik-baik saja dan sudah banyak mendapat bantuan, Ahok pun membatalkan rencana untuk ikut menyumbang.

"Saya tadinya bawa uang buat bantu perawatan. Tapi neneknya begini (sehat) dan sudah dapat banyak bantuan, nggak jadi saya kasih (bantuan)," kata Ahok.

Ahok hanya meminta Taminah merawat cucunya dengan baik karena sekarang sudah dirawat di rumah sakit.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI