3 BUMN Ini Dinilai Punya Standar dan Prosedur keselamatan Terbaik

Jum'at, 23 Desember 2016 | 09:15 WIB
3 BUMN Ini Dinilai Punya Standar dan Prosedur keselamatan Terbaik
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memberi penghargaan pada Dirut Garuda, Arif Wibowo, di Jakarta, Rabu (21/12/2016). [Dok Kementerian Perhubungan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menurut Menhub operator adalah ujung tombak transportasi, untuk itu Kemenhub selaku regulator siap mendukung, “Saya sampaikan bahwasanya rekan-rekan operator ini adalah suatu ujung tombak operasi di udara, darat, laut dan kereta api sehingga seyogyanya Kemenhub selaku regulator selalu mendukung,” pungkasnya.

Pemberian TSA tahun ini merupakan penyelenggaraan TSA kedua setelah yang pertama diadakan pada tahun 2015, dimana sistem penilaian terhadap para peserta dilakukan secara independen. Penilaian penghargaan dilakukan dengan mengevaluasi dan menilai kinerja keselamatan masing-masing operator transportasi pada tahun 2015. Pemberian TSA dilakukan setiap tahun untuk mendorong dan mewujudkan terciptanya pelayanan transportasi yang terbaik dalam  menjamin tingkat keselamatan transportasi. Penyelenggaraan kegiatan ini akan terus ditingkatkan dan disempurnakan setiap tahunnya. 

Dengan penyelenggaraan pemberian penghargaan kepada para operator ini diharapkan dapat lebih mendorong para penyelenggara pelayanan jasa transportasi untuk secara berkelanjutan meningkatkan kinerja keselamatannya dan memberikan layanan terbaik kepada pengguna jasa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI