Suara.com - Sejumlah kader Partai Gerindra meminta Ketua Umumnya, Prabowo Subianto dideklarasikan sebagai bakal calon Presiden untuk Pilpres 2019 mendatang. Deklarasi rencana akan dilaksanakan di hari ulang tahun Partai Gerindra, tanggal 6 Februari 2018.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon tak menampik informasi tersebut. Katanya kader Gerindra ingin Prabowo mencalonkan diri sebagai presiden pada Pilpres 2019.
"Insya Allah lah (deklarasi Prabowo). Kalau kami di Gerindra hampir tidak ada perbedaan pendapat. Aklamasi pasti akan calonkan Pak Prabowo," kata Fadli di DPR, Jakarta, Selasa (30/1/2018).
Menurut Wakil Ketua DPR, Prabowo semakin hari semakin siap untuk diusung kembali menjadi Capres.
Fadli mengklaim mayoritas rakyat Indonesia menginginan Presiden Joko Widodo hanya memimpin satu periode saja.
"Harapan masyarakat kan demikian, keinginan cukup satu periode lah (Jokowi). Sudah capek, makin susah ada suatu perubahan," ujar Fadli.
Menurutnya, apa yang dilakukan oleh Jokowi selama satu periode, banyak menimbulkan kesulitan bagi rakyat di berbagai sektor.
"Di sektor pertanian nggak tercapai mau swasembada, nelayan pun juga sudah banyak sekali (makin susah), di sektor retail dan pedagang. Dan lebih banyak laporan juga," kata Fadli.
Baca Juga: Fadli Zon Ajak Publik Tolak Impor Beras