Depan Keluarga Korban, Jokowi Minta 24 Jam Evakuasi Lion Air

Senin, 29 Oktober 2018 | 22:06 WIB
Depan Keluarga Korban, Jokowi Minta 24 Jam Evakuasi Lion Air
Presiden Jokowi di Bandara Soetta. (Suara.com/Anggi Muda)

Suara.com - Presiden Joko Widodo mengintruksikan agar proses pencarian terhadap korban dan puing pesawat Lion Air JT 610 dilakukan selama 24 jam. Hal itu disampaikan Jokowi kepada keluarga korban saat mendatangi posko pencarian di Terminal 1, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Senin (29/10/2018).

"Yang terjadi hari ini, kita semua sangat tahu perasaan para keluarga korban dan turut prihatin. Petugas Basarnas, TNI, Polri pun telah ditugaskan sebanyak petugas 15 atau lebih untuk melakukan pencarian dengan bekerja selama 24 jam untuk mempercepat pencarian terutama badan pesawat dan sampai saat ini belum ditemukan meskipun lokasi kurang lebih sudah di ketahui," kata Jokowi.

Kepala Negara menekankan agar para jajaran tidak memikirkan sanksi lebih dahulu namun, fokus melakukan proses evakuasi agar para korban pesawat nahas itu segera ditemukan.

"Terus melakukan pencarian dan kita belum melakukan pembatasan pencarian untuk hilangnya korban," kata dia.

Sebelumnya, pesawat Lion Air JT 610 lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, pada pukul 06.20 WIB. Namun, pesawat itu dilaporkan hilang kontak dan terakhir terjatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, pagi tadi.

Pesawat tujuan ke Pangkal Pinang itu membawa 189 orang termasuk dua pilot dan enam pramugari. Pesawat pun sempat meminta kembali ke Bandara Soekarno-Hatta sebelum akhirnya hilang kontak.

Kontributor : Anggy Muda

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI