Jokowi ke Anies: Akhir Agustus, 7,5 Juta Warga Jakarta Harus Sudah Tervaksinasi

Senin, 14 Juni 2021 | 11:36 WIB
Jokowi ke Anies: Akhir Agustus, 7,5 Juta Warga Jakarta Harus Sudah Tervaksinasi
Presiden Joko Widodo (Jokowi). [Tangkapan Layar YouTube@sekretariatpresiden]

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberi target kepada Gubernur DKI Anies Baswedan bahwa 7,5 juta penduduk di Jakarta harus sudah tervaksinasi di akhir Agustus 2021. Hal ini dikatakan Jokowi saat meninjau pelaksanaan vaksinasi massal di Rusun Tanah Tinggi, Jakarta Pusat, Senin (14/6/2021).

"Saya juga tadi telah menyampaikan kepada Gubernur DKI untuk nanti di akhir Agustus, target 7,5 juta penduduk di Jakarta harus sudah tervaksinasi," ujar Jokowi.

Jokowi menyadari target tersebut sangat ambisius. Namun menurut Jokowi, target tersebut harus dilakukan agar segera mencapai kekebalan komunal.

"Ini memang target yang sangat ambisus. Tetapi mau tidak mau kita harus menuju kesana untuk mencapai kekebalan komunal herd immunity," tutur Jokowi. 

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu berharap dengan kerja keras semua pihak target vaksinasi segera tercapai.

"Dan saya berharap kerja keras semuanya baik di tingkat wali kota, kecamatan kelurahan dan seluruh puskesmas dan rumah sakit yang ada di DKI Jakarta," ucap dia.

Lebih lanjut, Kepala Negara menyebut kecepatan vaksinasi di DKI sangat menentukan penyebaran Covid-19. Terlebih mobilitas masyarakat dan interaksi di DKI sangat tinggi. 

"Karena DKI ini juga sama, interaksi antar masyarakatnya tinggi, mobilitas masyarakatnya juga tinggi sehingga kecepatan vaksinasi sangat menentukan sekali penyebaran covid 19," katanya. 

Baca Juga: Jokowi Berharap Vaksinasi Massal di Stadion Bekasi Bisa Ditiru Daerah Lain

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI