"Mahasiswa sekarang lebih peka dengan kondisi lapangan ingat mereka punya catatan dalam reformasi jadi mahasiswa punya andil besar dengan tewasnya 5 mahasiswa Trisakti," kata Jerry.
Pemimpin harus tepati janji
Dalam pernyataan yang disampaikan kepada Suara.com, Jerry menekankan bahwa pemimpin harus menepati janji dan dia juga menegaskan pemimpin jangan plin-plan.
"Meme BEM UI ini menjadi teguran dan masukan. Mereka mengingatkan agar memegang janji apa yang disampaikan dipegang," kata Jerry.
Jerry menyampaikan beberapa contoh pernyataan Jokowi yang menurutnya kurang sinkrong dengan kenyataan di lapangan.
Dia mengutip pernyataan ICW beberapa waktu lalu yang menyebut pernyataan Jokowi soal hukuman mati koruptor berkebalikan dengan grasi yang diberikannya bagi para koruptor.
Dengan demikian menurut pendapat Jerry, "Pantas saja Indonesia peringkat 3 terkorup di Asia di bawah India dan Kamboja."
Kemudian Jerry mengutip pernyataan Jokowi pada Maret 2021 yang menggaungkan benci terhadap produk asing. Realitanya, menurut Jerry, seruan Jokowi tersebut bertolak belakang dengan kebijakan pemerintah yang berencana mengimpor beras, begitu pula impor garam.
Disebutkan Jerry dalam pernyataan tertulis, kuota impor garam di tahun 2021 sebanyak 3 juta ton, lebih tinggi dari kuota impor garam pada 2020 yang sebanyak 2,9 juta ton. Begitu pula impor bawang putih 76.568 ton bawang putih impor masuk Indonesia.
Baca Juga: Usai Kritik Jokowi King of Lips Service, WA dan Akun Medsos Pengurus BEM UI Kena Retas
"Padahal kita penghasil bawang putih terbesar," kata Jerry seraya menambahkan, "Belum lagi impor jutaan vaksin yang digunakan mulai dari Sinovac sampai Astrazeneca itu produk Cina dan Inggris."