Hingga akhirnya biawak tersebut kembali masuk ke toko dan dengan gerakan agresif masuk ke arah pintu yang dilewati oleh dua bocah.
Biawak tersebut bergerak melewati si bayi yang dibaringkan di tikar, untung saja biawak tersebut tak menabrak atau menginjak si bayi.

Komentar warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti aksi dua bocah yang meninggalkan bayi seorang diri dn nyaris terinjak biawak.
"Itu bayi ditinggalin gitu aja ya Allah," komentar salah seorang warganet.
"Subhanallah... Yang jaga baby-nya masih pada kecil, belum faham akan tanggung jawab jaga seorang baby. Alhamdulillaah-nya biawaknya langsung pergi lagi," sahut warganet lain.
"Kemana si emaknya, anak segitu dipercayai jaga anak bayi, alhamdulillah gak kenapa-kenapa tu bayi," tulis salah satu warganet.
"Duh ibu sama bapaknya teledor sih ini. Masak anak-anak kasih jaga toko sama jaga bayi, untung si bayi nggak kenapa-kenapa, Tuhan masih lindungi," ujar warganet lain.
"Kasihan adik bayinya," komentar salah satu warganet.
Baca Juga: Viral! Pria di Magelang Ngamuk dan Ancam Bacok Orang Lewat, Warganet: Fans MU Iki
"Woy ini orang dewasanya ke mana?" tulis warganet lain.