Fakta itu kembali membuat pasangan ini syok karena sama sekali tidak menyadari kehamilan tersebut. Menurut sang suami, siklus menstruasi istrinya memang tidak rutin jadi sama sekali tak curiga.

Kok bisa tidak sadar hamil padahal sudah masuk 6 bulan?
Pemilik akun @om.ogi menjelaskan di kolom komentar bahwa istrinya sudah memakai KB Spiral atau intrauterine device (IUD). Keputusan itu membuat siklus menstruasinya tidak rutin.
Oleh karena itu, wanita ini tidak curiga saat tak menstruasi selama enam bulan terakhir. Dia mengira itu adalah hal yang wajar, bukan tanda-tanda kehamilan.
Penjelasan lebih lanjut disampaikan oleh pasangan ini lewat video YouTube. Awalnya sang istri cuma mengira kalau perutnya buncit biasa dan sempat mencoba mengecilkannya dengan olahraga.
"Kita ke dokter, di-USG, ternyata itu benar ada bayinya. Sekalinya tahu hamil usianya sudah hampir enam bulan dan jenis kelaminnya sudah diketahui, laki-laki," jelas pria itu melansir tayangan YouTube.
Sementara itu, postingan TikTok akun @om.ogi sudah mengumpulkan lebih dari 12 ribu tanda suka dengan ratusan komentar. Simak video lengkapnya di sini.