Seratusan Personel Gabungan TNI-Polri Akan Amankan Ibadah Paskah di Gereja Katedral

Kamis, 14 April 2022 | 19:56 WIB
Seratusan Personel Gabungan TNI-Polri Akan Amankan Ibadah Paskah di Gereja Katedral
Ilustrasi-- Pasukan gabungan mengamankan Gereja Katedral, Jakarta Pusat. [Suara.com/Yaumal Asri Adi Hutasuhut]

Suara.com - Personel gabungan Polri dan TNI akan mengamankan ibadah Paskah di Gereja Katedral, Jakarta Pusat. Total personel yang diterjunkan mencapai 100 orang.

Kapolsek Sawah Besar Kompol Maulana Mukarom menyebut ratusan personel tersebut meliputi Polri, TNI dan Satpol PP. "Kurang lebih sekitar ada 100 personel gabungan," kata Maulana kepada wartawan, Kamis (14/4/2022).

Menurut Maulana, skema pengamanan tahun ini tidak jauh berbeda dengan sebelumnya. Ratusan personel tersebut nantinya akan disebar di beberapa titik sekitar gereja.

"Disebar di titik-titik pintu masuk, terus juga ada yang melakukan pengaturan lalu lintas. Sehingga kegiatan berjalan dengan lancar," ujarnya.

Di saat bersamaan, kata Maulana, pihaknya juga akan mengamankan kegiatan buka puasa dan ibadah solat Tarawih di Masjid Istiqlal.

"Kita juga ikut bersama-sama mengamankan kedua kegiatan tersebut sehingga semua bisa menjalankan ibadah dengan nyaman, aman," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI